Martabak mini

Onne Aquari
Onne Aquari @cook_7159312

Kue ini praktis. Mudah dibuat & disukai oleh semua kalangan. Cocok untuk disajikan di rumah atau untuk usaha kue

Martabak mini

Kue ini praktis. Mudah dibuat & disukai oleh semua kalangan. Cocok untuk disajikan di rumah atau untuk usaha kue

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam 30 menit
30 kue
  1. Bahan A
  2. 250 grterigu
  3. 15 grmaizena
  4. 50 grgula pasir
  5. 1 sendok tehvanili
  6. 1 sendok tehbaking powder
  7. 1 sendok makanfermipan
  8. 400 CCair
  9. Bahkan B
  10. 3 butirtelur
  11. 30 grgula pasir
  12. 1 sendok tehsoda kue
  13. 25 grmentega cair
  14. Topping coklat keju
  15. Susu kental manis coklat + keju parut
  16. Toping coklat kacang
  17. Susu kental manis putih + kacang tanah blender + messes

Cara Membuat

1 jam 30 menit
  1. 1

    Campur terigu, maizena & gula pasir. Uleni dengan tangan, tambahkan air sedikit demi sedikit sambil terus diuleni & ditepuk-tepuk sampai rata & adonan tercampur. Masukkan sisa air hingga adonan menjadi cair.

  2. 2

    Setelah adonan cair masukkan vanili & fermipan. Aduk hingga rata. Tutup & diamkan selama 45 menit

  3. 3

    Setelah 45 menit. Kocok lepas telur, gula & soda kue.

  4. 4

    Campur kocokan telur ke adonan pertama. Tambahkan mentega cair. Aduk hingga rata

  5. 5

    Siapkan cetakan terang bulan. Panaskan lebih dulu. Setelah cetakan panas olesi dengan mentega & tuang adonan setengah cetakan. Tekan adonan dengan punggung dari sendok sayur untuk menghasilkan bentuk yang sempurna

  6. 6

    Setelah matang beri topping sesuai selera

  7. 7

    Selamat mencoba Tuhan memberkati ❤️

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Onne Aquari
Onne Aquari @cook_7159312
pada

Komentar

Ka Mila
Ka Mila @Yasmilzanzun
Kok mirip fotonya ci Tintin Rayner

Resep Serupa