Bahan-bahan

15 potong
  1. Bahan A:
  2. 110 gDCC (coklat blok)
  3. 35 gmargarin
  4. 30 mLminyak goreng baru
  5. Bahan B:
  6. 75 gtepung terigu protein sedang
  7. 25 gcoklat bubuk
  8. 1/4 sdtgaram
  9. 1/4 sdtvanili bubuk
  10. Bahan C:
  11. 110 ggula pasir yang dihaluskan
  12. 1 buahtelur ukuran besar (70 g)

Cara Membuat

  1. 1

    Lelehkan bahan A dengan cara double boiler. Sisihkan.

  2. 2

    Sementara itu panaskan oven dengan api atas bawah sekitar 10 menit.

  3. 3

    Kocok bahan C dengan menggunakan whisk sampai gula benar-benar larut.

  4. 4

    Tambahkan bahan A yang sudah menghangat ke bahan C. Aduk rata. Adonan akan mulai terasa berat.

  5. 5

    Tambahkan bahan B dengan cara diayak sedikit demi sedikit, aduk rata. Adonan akan menjadi lebih berat dari sebelumnya.

  6. 6

    Siapkan loyang sekat yang sudah dioles carlo hingga merata. Jika punya baking paper, gunakan baking paper, jika tidak punya cukup pakai carlo saja. (Carlo= 1:1:1 margarin:minyak:tepung terigu). Sekat-sekat jangan lupa dioles juga.

  7. 7

    Tuang adonan, ratakan kemudian hentak-hentakkan sebanyak 2-3 kali agar udara di dalam adonan keluar. Beri sekat lalu tambahkan topping. (Saya pakai loyang sekat ukuran 20x10x4 cm).

  8. 8

    Masukkan ke dalam oven yang sudah dipanaskan tadi, panggang dengan suhu 170-185 °C api atas bawah selama 20 menit. Setelah 20 menit, kecilkan suhu sekitar 160°C api bawah saja atau sesuaikan oven masing-masing. Tes tusuk untuk mengetahui kematangan brownies. Fudgy brownies siap disajikan.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Ditulis oleh

Fathma Romadloniyah
pada
Serang | Jogja
Hayy's MomJogja-Serang
Lebih banyak

Resep Serupa