Sengkulun/Awug Awug Tepung Ketan

Bunda Ei
Bunda Ei @bundaei
Bandung

Resep Sengkulun/Awug Awug yang dari beras ketan sudah pernah di share ya. Yg ini yg pakai tepung ketan.
Saya di jadikan 2 loyang @20x10cm. Lagi ngga punya daun pisang, jadi hanya saya oles minyak aja. Kalo punya daun pisang bisa di alasi daun pisang lalu oles daun pisangnya jg dengan minyak ya.
Untuk kira2 20 potong.
Saya buatnya tidak terlalu manis karena akan di makan mama saya jg, yg diabetes. Yg suka manis bisa tambah ya.

Inspirasi resep: Wawa Wiati
Loyang: 2 loyang brownies ukuran 20x10x4cm.

#sengkulun #awugawug #bundaei #kuetradisional #tepungberas #olahankelapa #jajananpasar #cookpad_id #kuebasah #olahankelapa
#cookpadcommunity #cookpadcommunity_bandung

Sengkulun/Awug Awug Tepung Ketan

Resep Sengkulun/Awug Awug yang dari beras ketan sudah pernah di share ya. Yg ini yg pakai tepung ketan.
Saya di jadikan 2 loyang @20x10cm. Lagi ngga punya daun pisang, jadi hanya saya oles minyak aja. Kalo punya daun pisang bisa di alasi daun pisang lalu oles daun pisangnya jg dengan minyak ya.
Untuk kira2 20 potong.
Saya buatnya tidak terlalu manis karena akan di makan mama saya jg, yg diabetes. Yg suka manis bisa tambah ya.

Inspirasi resep: Wawa Wiati
Loyang: 2 loyang brownies ukuran 20x10x4cm.

#sengkulun #awugawug #bundaei #kuetradisional #tepungberas #olahankelapa #jajananpasar #cookpad_id #kuebasah #olahankelapa
#cookpadcommunity #cookpadcommunity_bandung

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2 Loyang 20x10 porsi
  1. 400 grkelapa parut tanpa kulit
  2. 225 grtepung ketan putih, sy pakai rose brand
  3. 135 grgula pasir, tambah jika suka manis
  4. 1 sdtgaram halus
  5. 1/2 sdtvanili bubuk
  6. sesuai seleraPewarna makanan

Cara Membuat

  1. 1

    Oles loyang yg akan di pakai dengan minyak. Sisihkan. Aduk rata kelapa parut, tepung beras ketan, garam, gula dan vanila.

  2. 2

    Bagi 2 adonan. Yg satu biarkan putih, yg satu lagi beri warna2 yang di inginkan. Saya di kasih 4 warna.

  3. 3

    Tata adonan putih dalam loyang, lalu tutup dengan adonan warna. RATAKAN SAJA, JANGAN DI PADATKAN.

  4. 4

    Panaskan kukusan. Lapisi tutupnya dengan serbet. Jika pakai kalakat tidak usah di lapis serbet. Kukus 40 menit setelah kukusan panas ya.

  5. 5

    Dinginkan sampai benar2 dingin. Potong2 dan sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Bunda Ei
Bunda Ei @bundaei
pada
Bandung
The secret ingredient is always love❤IG: @andrian_ei - WANILICIOUS
Lebih banyak

Komentar (10)

Resep Serupa