Sapi lada hitam

Wenny Adyana
Wenny Adyana @Dapurkewedo

Mengurangi pemakaian minyak goreng yang harganya lagi naik" kepuncak gunung tinggi" sekali 😁
Bosan hampir tiap minggu masak dendeng dicabein..nah kali ini dendengnya dibikin sapi lada hitam dg bumbu yang ada di rumah aja.

Sapi lada hitam

2 orang berencana membuat resep ini

Mengurangi pemakaian minyak goreng yang harganya lagi naik" kepuncak gunung tinggi" sekali 😁
Bosan hampir tiap minggu masak dendeng dicabein..nah kali ini dendengnya dibikin sapi lada hitam dg bumbu yang ada di rumah aja.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
2 Orang
  1. 3 onsdaging sapi (biasa beli utk dendeng)
  2. 1/2 bagianpaprika merah
  3. 1/2 bagianpaprika kuning atau hijau
  4. 1/2 siungbawang bombai
  5. 2 siungbawang putih
  6. 1 tangkaidaun bawang
  7. Secukupnyaminyak goreng utk menumis
  8. 50 mlair mineral
  9. Bumbu marinasi daging sapi :
  10. 1 sdmtepung maizena
  11. 2 sdmsaos tiram
  12. 2 sdmsaos lada hitam
  13. 1 sdmkecap manis
  14. 2 sdmkecap asin
  15. 1/2 sdtmerica bubuk

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Potong-potong daging sapi cuci bersih. Siapkan bumbu marinasi masukkan daging sapi aduk rata diamkan 30 menit di dalam kulkas.
    Potong kotak kecil paprika, bawang bombai, iris tipis daun bawang dan cincang bawang putih. Tumis paprika selama 20 detik sisihkan.

  2. 2

    Tumis daging sapi yg telah dimarinasi hingga berubah warna sisihkan.
    Tumis bawang putih dan bawang bombai setelah harum masukkan daging sapi aduk rata. Tambahkan sisa bumbu marinasi, secukupnya kecap asin dan saos lada hitam. Aduk rata tambahkan air mineral. Kecilkan api setelah air menyusut dan hampir matang masukkan paprika dan daun bawang. Koreksi rasa.
    Sapi lada hitam siap dihidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Wenny Adyana
Wenny Adyana @Dapurkewedo
pada

Komentar

Resep Serupa