Roasted Milk Ice Tea

Ririn Kristanti
Ririn Kristanti @arindra_9
Sampit Kalimantan Tengah - Surabaya

Minuman yang sedang viral saat ini dan banyak resep yang berseliweran di sosmed. Untuk itu saya langsung bikin dan ternyata enak🥰.

#PekanPosbar
#BALONChallenge
#SuJu
#GenerasiAprontis
#5LangkahDidepan
#tebusGATA

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

15-20 menit
1 porsi
  1. 1 sendok makanteh bubuk
  2. 3 sendok makangula pasir bisa kurang atau lebih sesuai selera
  3. 300 mlfresh milk/susu segar UHT
  4. 1/2-1tray es batu cube

Cara Membuat

15-20 menit
  1. 1

    Tempatkan gula dan bubuk teh pada saos pan atau panci, lalu aduk hingga semua bahan tercampur. Masak menggunakan api kecil hingga gula meleleh.

  2. 2

    Aduk sesekali supaya gula rata meleleh. Jika semua gula sudah meleleh menjadi karamel. Siapkan fresh milk atau susu segar uht tanpa rasa (tawar) atau plain.

  3. 3

    Tambahkan fresh milk atau susu segar uht, lalu biarkan masak hingga gula karamel menjadi larut dengan susu segar uht. Aduk-aduk terus teh supaya semua gula karamel benar-benar larut dengan susu segar uht. Jika tidak ada lagi gula karamel yang menempel pada permukaan panci/saos pan, besarkan api kompor menjadi sedang. Masak teh susu hingga mendidih sambil terus diaduk-aduk, lalu matikan api dan angkat.

  4. 4

    Saring teh susu dengan saringan supaya ampas teh tidak ikut disajikan, lalu sisihkan. Siapkan juga secukupnya es batu.

  5. 5

    Kemudian tempatkan es batu pada gelas saji lalu tambahkan air teh susu kedalamnya lalu aduk.

  6. 6

    Es Teh Susu panggangnya siap untuk disajikan, selamat mencoba 🙏🤗.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Ririn Kristanti
Ririn Kristanti @arindra_9
pada
Sampit Kalimantan Tengah - Surabaya
Ibu rumah tangga yang selalu ingin belajar untuk membuat makanan yang enak, sehat, mudah dan yang pasti irit dikantong😁
Lebih banyak

Komentar (2)

ٱشپزی بانو
ٱشپزی بانو @leila56
🌹🌹🌹🌹🌹🌹👏👏👏👏👏👏👏

Resep Serupa