Mango Sticky Rice (rice cooker)

22 orang berencana membuat resep ini
Ayoen Ungtsa
Ayoen Ungtsa @ayoen_ungtsa
Blitar - Jakarta

Lagi musim mangga dan kebetulan dirumah ada beras ketan,,ngubek cookpad dan nemu resep dessert kekinian..langsung cuss eksekusi

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grberas ketan
  2. 2 lembardaun salam/ pandan
  3. 200 mlair
  4. 2 sachetsantan kara
  5. 4 buahmangga matang potong dadu
  6. secukupnyatepung maizena

Cara Membuat

  1. 1

    Rendam beras ketan minim 5 jam, kemudian cuci bersih dan tiriskan

  2. 2

    Campur setengah sachet santan kara dengan 100 ml air

  3. 3

    Saya masak menggunakan rice cooker. Masukkan ketan kemudian beri air sampai batas diatas ketan (jadi batas airnya diatas ketan sedikit). Air sebelumnya sudah dicampur dengan setengah sachet santan kara. Kemudian beri daun salam/pandan dan masak hingga matang

  4. 4

    Untuk membuat saus/vla: masukkan satu sachet santan kara dan 100 ml air, kemudian cairkan setengah sdm tepung maizena dengan air (bisa menggunakan air sisa santan untuk menanak ketan), aduk hingga meletup dan kental, sisihkan

  5. 5

    Bersihkan mangga, kemudian potong dadu

  6. 6

    Sajikan ketan yang telah disiram vla dengan potongan mangga

  7. 7

    Selamat mencoba :)

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Ayoen Ungtsa
Ayoen Ungtsa @ayoen_ungtsa
pada
Blitar - Jakarta
The laboratory for my #wikendeksperimen ...simply homey delicacies, let's enjoy... :)
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya