Bahan-bahan

60 menit
10 pcs
  1. 250 gtepung terigu pro tinggi
  2. 65 ggula pasir
  3. 1 sdtragi instan
  4. 100 mlair hangat
  5. 50 mlminyak sayur
  6. 1/4 sdtgaram
  7. Bahan Isian :
  8. 100 gayam kecap
  9. 100 gselai sarikaya pandan

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Siapkan isian/ toping sesuai selera
    Bahan dan cara membuat sdh ada dilampiran

  2. 2

    Dlm baskom campur semua bahan kecuali garam. Air dituang secara bertahap sambil diuleni hingga kalis. Masukkan garam. Uleni hingga kalis. Bulatkan adonan. Tutup dg kain. Istirahat hingga mengembang 2x lipat.

  3. 3

    Setelah adonan mengembang. Kempiskan adonan dan uleni. Setelah itu Pipih kan adonan lalu gulung dan rapatkan.

  4. 4

    Siapkan loyang. Olesi dg minyak goreng. Letakkan adonan dlm loyang tutup dan istirahat selama 10-15 menit hingga adonan mengembang.
    Panaskan kukusan. Tutup kukusan dilapisi kain agar uap air tdk jatuh ke roti.
    Kukus adonan selama 45 menit dg api besar.
    Setelah matang.. Angkat roti biarkan dingin suhu ruang lalu iris sesuai selera. Pisau yang buat iris harus pisau yang benar² tajam agar hasil irisan roti cantik sempurna 😄

  5. 5

    Selanjutnya isi/ beri toping roti sesuai selera. Saya isi dg ayam dan selai sarikaya pandan. Mantap 👍😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Erni Apriana
Erni Apriana @Dapurnona_7797083
Terimakasih banyak mbak , terlihat sangat enak 👌🥰

Ditulis oleh

Ellaelloet
Ellaelloet @ella_elloet
pada
Kediri
IG: @ella_elloetResep masakan, minuman, dan kue tradisional maupun modern. Mulai dari yg tersimpel hingga yg terribet 😁Happy stalking and Cooksnap 😇Terima kasih tak terhingga untuk like, komen, cooksnap, dan follow nya 🥰Happy Stalking 😍
Lebih banyak

Resep Serupa