Tumis Bandeng Presto

Ummu Muhammad Salma
Ummu Muhammad Salma @ummu_muhammad
Kendal

Kemarin² nyoba beli bandeng presto. Aku goreng pake telor. Kata suami dagingnya
Kurang gurih. Duh mana masih ada 3 ekor, akhirnya dibumbui dimasak gini. Suami suka, Alhamdulillah laris.

Yang kemarin, aku pake 2 tomat merah yang masih kencang, Alhamdulillah enak.

Kalo yang ini beda tomatnya aja, keduanya enak. Bedanya tomat yang ijo ada asem segernya dan lebih bertekstur.

Yuk cobain...
Jangan lupa ibu2 yang recook, kirim cooksnap kesini ya. Terimakasih.

Tumis Bandeng Presto

12 orang berencana membuat resep ini

Kemarin² nyoba beli bandeng presto. Aku goreng pake telor. Kata suami dagingnya
Kurang gurih. Duh mana masih ada 3 ekor, akhirnya dibumbui dimasak gini. Suami suka, Alhamdulillah laris.

Yang kemarin, aku pake 2 tomat merah yang masih kencang, Alhamdulillah enak.

Kalo yang ini beda tomatnya aja, keduanya enak. Bedanya tomat yang ijo ada asem segernya dan lebih bertekstur.

Yuk cobain...
Jangan lupa ibu2 yang recook, kirim cooksnap kesini ya. Terimakasih.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 4 ekorbandeng presto ukuran agak sedang
  2. 4 buahtomat hijau, potong²
  3. 6 siungbawang merah
  4. 4 siungbawang putih
  5. 4 buah cabe merah/ sesuai selera, iris2
  6. 1 butirtelur ayam ukuran kecil
  7. Secukupnyagaram, gula dan penyedap
  8. Sedikitminyak untuk menumis

Cara Membuat

  1. 1

    Aduk2 telur ayam, beri sedikit garam. Goreng bandeng presto dengan dibalur telur kocok. Tiriskan biarkan dingin.

  2. 2

    Suwir2 bandeng presto goreng, buang kepalanya. (Isian/ jeroannya sudah dibersihkan)

  3. 3

    Tumis duo bawang hingga kecoklatan, masukkan cabe, masukkan tomat aduk hingga tomat layu. Masukkan bandeng, aduk2.

  4. 4

    Tambahkan bumbu2 : garam, gula dan kaldu bubuk. Aduk2, jangan lupa icip hingga sesuai selera.

  5. 5

    Sajikan...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Ummu Muhammad Salma
Ummu Muhammad Salma @ummu_muhammad
pada
Kendal
IRT sibuk karena ada 4 bocil, cookpad sebagai dokumentasi digital aneka resep keluarga
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa