Thumbprint cookies simple ala ala anak kost

Rie
Rie @RiannaKitchen
Cikarang

Resep cookies simple yang bisa dibuat oleh anak kost yang doyan ngemil. Bener-bener simple, praktis, daaann anti gagal buat para pemula kaya aku yang pengen cemilan Made by self 😁😁😁. Cekidot resepnya. #momenmanis

Thumbprint cookies simple ala ala anak kost

Resep cookies simple yang bisa dibuat oleh anak kost yang doyan ngemil. Bener-bener simple, praktis, daaann anti gagal buat para pemula kaya aku yang pengen cemilan Made by self 😁😁😁. Cekidot resepnya. #momenmanis

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 200 grTepung maizena
  2. 130 grMargarin / butter
  3. 2 schSusu kental manis putih
  4. sedikitvanilla essens (optional)
  5. sesuai seleratopping (pilih, kalo aku sih strawberry jam)

Cara Membuat

  1. 1

    Campur Margarin dengan SKM, aduk sampai rata. Ga perlu mixer, cukup pakai spatula (kalo aku sih sendok biasa 😂)

  2. 2

    Setelah campuran margarin dan susu rata, masukkan tepung maizena dan vanilla essens. Aduk lagi sampai Kalis.

  3. 3

    Bentuk adonan bulat-bulat kecil, tata di loyang. Jangan lupa tekan bagian tengah adonan utk tempat topping.

  4. 4

    Bubuhi topping sesuai selera.

  5. 5

    Panggang dalam oven di suhu 200°C selama 30 menit atau sematangnya adonan.

  6. 6

    Selesai. Tinggal masuk toples, dan jadi stok cemilan enyak 😁😁.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Rie
Rie @RiannaKitchen
pada
Cikarang
tukang makan yang lagi belajar jadi tukang masak 🤭
Lebih banyak

Resep Serupa