Bahan-bahan

  1. SecukupnyaKulit pangsit
  2. 450 grDaging ayam tanpa tulang tanpa kulit
  3. 4 sdmTepung sagu/tapioka
  4. 2 sdmTepung maizena
  5. :::: Bumbu-bumbuan ::::
  6. 3 siung besarBawang putih, diparut
  7. 2 sdmKecap asin
  8. 1 sdmSaus tiram
  9. 1 sdmMinyak wijen
  10. 2 sdmAir

Cara Membuat

  1. 1

    Potong lebih kecil daging ayam. Masukkan ke gelas blender. Tambahkan semua bahan bumbu-bumbuan. Blender halus.

  2. 2

    Pindahkan ke wadah lain. Tambahkan tepung sagu dan tepung maizena. Aduk rata sampai tepung benar-benar menyatu dengan daging ayamnya.

  3. 3

    Isikan ke tiap-tiap lembar kulit pangsit. Lakukan sampai habis.

  4. 4

    Kukus sampai matang. Oiya, sebelumnya oles pengukus dengan sedikit minyak supaya nggak lengket. Semprot kulit siomai dengan air (secukupnya saja) supaya kulit siomainya lembab mengkilat nggak kering.

  5. 5

    Sajikan bersama saus bangkok atau mayo + saus tomat botolan.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (2)

IzzaHan
IzzaHan @IzzaHan
15 menitan setelah air mendidih tergantung besar/kecilnya siomay ya.

Ditulis oleh

IzzaHan
IzzaHan @IzzaHan
pada
Surabaya
Saya ibu rumah tangga, saya pun belajar di dunia perdapuran, sama seperti teman-teman semua. Resep yang saya tulis disini dan hasil recook/rebake saya niatkan untuk disedekahkan untuk semua yang mau menggunakannya dan sebagai warisan untuk anak-anak saya, juga anak2 muda di jamannya nanti, aamiin. Terima kasih COOKPAD sudah memberikan fasilitas yang sangat baik bagi kami, semoga ini juga menjadi ladang amal buat para team/admin/pengelolanya. Aamiin.Oiya saya ada akun IG nih (masih baru sih, sebelumnya memang belum punya) @izzahan90 difollow ya kawan 🙆‍♀️
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya