Ayam Lada Hitam

20 orang berencana membuat resep ini
Bernadetha Raharjo
Bernadetha Raharjo @bernadetha_r
Hsinchu City, Taiwan

Niatnya mau bikin kungpao chicken, tapi apa daya gak punya kacang mete dan cabe. Tak masalah, ayam lada hitam pun jadi. Resepnya pun simpel, cemplung cemplung langsung beres. Berasa order makanan di restoran haha.. Ohya, di sini gak pake minyak sama sekali, jadi ya lumayan sehat, rasanya pun not bad lah :)

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

20 min
2 orang
  1. 200 grdada ayam
  2. 1 buahjamur shitake, potong kecil
  3. 2 siungbawang merah
  4. 3 siungbawang putih
  5. 1/4 buahbawang bombay, iris
  6. 1/4 buah paprika merah, potong kecil
  7. 1/4 buahpaprika hijau, potong kecil
  8. 1 sdtlada hitam
  9. 2 sdmtepung maizena
  10. secukupnyagaram

Cara Membuat

20 min
  1. 1

    Potong dada ayam sesuai selera (potonganku disesuaikan dengan 1 lep masuk mulut, biar pas makan gak usah potong-potong ayam lagi)

  2. 2

    Rebus ayam hingga matang, tambahkan kecap hingga meresap.

  3. 3

    Bawang putih geprek cincang, bawang merah iris halus. Masukkan bawang merah, bawang putih, bawang bombay, jamur shitake ke dalam wajan yg sama dengan ayam. Tambahkan air.

  4. 4

    Setelah para bawang layu, masukkan paprika merah dan paprika hijau, juga lada hitam dan garam. Tes rasa.

  5. 5

    Encerkan tepung maizena dengan air di mangkok kecil. Ketika air masih mendidih (ada gelembung bola), masukkan adonan maizena, tunggu sesaat hingga adonan mengental. Lalu aduk rata.

  6. 6

    Note: Adonan maizena harus kena air mendidih, jika tidak, maka tidak mau mengental.

  7. 7

    Setelah air mengental, aduk rata dan angkat masakan.

  8. 8

    Sajikan dan siap disantap!

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Bernadetha Raharjo
Bernadetha Raharjo @bernadetha_r
pada
Hsinchu City, Taiwan
Member #istriimporclub yang jauh dari jajanan pinggir jalan nusantara, juga penasaran dgn masakan lokal tempat saya tinggal saat ini; yang akhirnya mencoba praktek sendiri di rumah
Lebih banyak

Resep Serupa