Klepon / onde-onde

Mrs. Harunnirwandi
Mrs. Harunnirwandi @melyzapualillin
Sulawesi Barat

Resep mertua, buatnya cepat dan bahannya simple, rasanya dijamin enak. Silahkan dicoba 😊

Bagikan

Bahan-bahan

45 menit - 1 jam
  1. 250 grtepung ketan
  2. 50 grtepung beras
  3. 3 sdmtepung terigu
  4. Secukupnyakelapa parut
  5. Secukupnyagula merah iris
  6. Secukupnyapasta pandan
  7. Secukupnyagaram
  8. Secukupnyaair suhu ruangan

Cara Membuat

45 menit - 1 jam
  1. 1

    Kukus kelapa parut, jika sudah setengah matang tambahkan garam dan kukus hingga matang

  2. 2

    Campurkan tepung ketan, tepung beras dan tepung terigu ke dalam wadah

  3. 3

    Setelah tercampur rata, tambahkan pasta pandan dan air sedikit demi sedikit, campur hingga adonan bisa dibentuk

  4. 4

    Bentuk adonan menjadi pipih, kemudian masukkan gula merah di bagian tengah, tutup dan buat adonan jadi bentuk bulat

  5. 5

    Didihkan air di wajan, tambahkan sedikit garam, jika sudah mendidih, masukkan adonan yg sudah berbentuk bulat tadi ke dalam wajan, tutup dan masak +- 5 menit/ adonan terapung

  6. 6

    Jika sudah matang, tiriskan dan campur dengan kelapa yang sudah dikukus, kemudian sajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Mrs. Harunnirwandi
Mrs. Harunnirwandi @melyzapualillin
pada
Sulawesi Barat
no one is born a great cook, one learning by doingIg: melyzapualillin
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa