Fresh Kimchi

Cara Membuat
- 1
Cuci sawi putih hingga bersih, kemudian biarkan agak tiris. Lalu balurka garam keseluruh permukaan sawi. Diamkan kurang lebih 1-1 1/2 jam cukup. Kemudian cuci kembali sawi putih
- 2
Sementara menunggu sawi agar tiris,
- 3
Buat bumbu pasta. Campurkan tepung beras dengan 150ml air dingin aduk hingga larut. Panaskan/masak dan aduk terus hingga meletup/mendidih.(seperti membuat bubur) matikan api bila sudah matang, dan biarkan dingin. Setelah itu haluskan jahe dan bawang putih.
- 4
Bawang putih dan jahe yang sudah dihaluskan, pindahkan kedalam wadah, campurkan tepung beras yg sudah dimasak, saus tiram, gula pasir secukupnya, pasta cabe/bubuk cabai. Kemudian test rasa (Tidak perlu diberi garam karena saus tiram sudah asin)
- 5
Kemudian campurkan sawi putih, wortel dan lobak, bawang bombai, daun bawang (yang sudah diiris) kedalam wadah dan balurkan /campurkan pasta keseluruh permukaan sawi yang sudah ditiriskan tadi, aduk rata hingga semua permukaan sayur tertutup pasta.
- 6
Bila sudah tercampur rata, masukan fresh kimchi tadi kedalam wadah yang kedap udara. Simpan dilemari pendingin agar tetap fresh, atau cukup simpan pada suhu ruangan bila ingin rasanya agak asam.
- 7
Selamat mencoba...
Cooksnap
Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!
Resep Serupa
-
Fresh Kimchi Fresh Kimchi
Assalamu'alaikum teman temanSedikit cerita, semenjak suami suka banged ng game aku tuh jd ga puny teman getohh,, jd ahirny ngapain yakk ehh jadilah suka nonton drakor, pdhl sebelumnya ga hobi banged serius, kok skrg jd pecinta ya hahahhaNah gegara suka liat pengen lah coba2in makanan2 korea juga kan,, hahahaAku coba bikin deh makanan satu ini yang nikmat dimakan sm mie instan😊😊#kimchi #freshkimchi #ferry_susia #koreanfood #foodies #foodlover #foodphotography #makanankorea #berbagiresep Ferry Juni Susianti -
Fresh Kimchi Fresh Kimchi
Suka banget sama si kimchi, pedas asam segar gimana gitu. Cuma kalau yang fermented kimchi kudu didiamkan dulu 3 hari. Males banget, so...akhirnya sukaan bikin fresh kimchi deh 😍 claravero -
Fresh Kimchi (kimchi geotjeori) Fresh Kimchi (kimchi geotjeori)
Pecinta kimchi, beli mahal dan jauh trus nemu chanel yutup Kimbab Family share resep dari halmoni mereka. Kimchi ini bisa langsung dimakan tanpa difermentasi jadi gak ada rasa asam. Jika difermentasi juga enak #kimchi #freshkimchi Rani Destyan -
Fresh Kimchi Sawi Putih (배추 김치) Fresh Kimchi Sawi Putih (배추 김치)
Buatan sendiri lebih menyesuaikan rasanya dibanding beli yang sudah jadi. Selamat mencoba.😊 Adin -
Fresh Kimchi / 배추겉절이 (Baechu-geotjeori) Fresh Kimchi / 배추겉절이 (Baechu-geotjeori)
Kimchi sebenarnya ada 2 jenis. Yang pertama 통배추김치 (Tongbaechu-kimchi) yang familiar disebut kimchi saja, yaitu kimchi yang difermentasi yang pernah kita buat sebelumnya (resepnya klik #theonlynelly_kimchi).Nah yang kedua adalah 배추겉절이 (Baechu-geotjeori) yang biasa disebut geotjeori saja, ini adalah jenis fresh kimchi (yang hasilnya kadang lebih mendekati rasa asinan kalo di Indonesia tapi tanpa air). Fresh kimchi ini cocok buat orang yang nggak suka bau kimchi yang menyengat.Kita bikin yuk dengan bahan yang ada di Indonesia hehe.. resep saya adaptasi dari Maangchi.com ^^#GoldenApronChallenge #GoldenApron3 #PejuangGoldenApron3 Nelly Sukma -
Fresh Kimchi Super Simple Fresh Kimchi Super Simple
Eteh biasa na beli yg tinggal am (baca: makan) kemasan yg ijo itu lohGegara pandemi ieu bnyak pngeluaran yg ga penting di pangkas....nah inih yg bikin semangat buat bisa bikin sendiri n ternyata gampang pisaaan mana rasanya juga ga kalah sama yg di jual di supermarket ituh Eteh Ei -
Fresh Kimchi Fresh Kimchi
Liat postingan temen yg tiap haru mam kimchi segar....tiap ngeliat aku pun ngiler dibuatnya, ngebayangin mam mie kuah pake kimchi yg krenyes2 asem manis...uh enak bangetLangsung deh cuuus dm n tanya dia resepnya...secara dia udah lama bolak balik jndo-korea...nikah sama oppa2 koreaaaaah jugaDikasi resep yg simple n gapake ribet, semua bahan juga ada dirumah...cuuus deh buatUntuk gochugaru/cabe bubuk korea saya ganti dengan cabai keriting kering trus diblender,Menurut saya cabai keriting kering ini paling mendekati rasa dr gochugaru yg notabene diolah dr cabe merah besar yg dikeringkan dulu lalu dihaluskan. Karna di indonesia susah nyari cabe merah besar yg udah kering, saya ganti sama cabe keriting karna menurut saya pedas cabai keriting tidak sepedas cabe rawitRasanya...beeeeeh manteeep Netz Bownetz -
Fresh Kimchi versi anak kos Fresh Kimchi versi anak kos
Tiap nonton Drakor pasti aja suka liat makanan mereka. Dan Alhasil suka ngiler sendiri kalo liat mereka makan. Jadinya aku coba buat di rumah deh .. Lilis Komalasari -
Fresh Kimchi / Geotjeori Fresh Kimchi / Geotjeori
Sebenarnya ada banyak jenis kimchi, namun saya lebih suka dengan jenis ini karena mudah sekali membuatnya. Saya belajar resep ini dari Youtube channel “Kimbap Family”Begitu jadi, bisa langsung dimakan looh...kresss kresss segerrrrr ... Dila Erlanda -
Geotjeori/fress kimchi Geotjeori/fress kimchi
Karna sering nonton youtuber Korea jd bisa bikin kimchi ini yang sesuai lidah q😁 Fafa_nhizt -
FRESH KIMCHI - BAHAN LOKAL FRESH KIMCHI - BAHAN LOKAL
Saya suka kimchi tetapi setiap beli di lokal supermarket, rasanya kurang ok seperti kimchi di korea. Niat buat sendiri dengan bahan lokal dan ternyata nga kalah rasanya seperti fresh kimchi dari Korea. Del sw -
Fresh Kimchi Homemade Fresh Kimchi Homemade
Enak dimakan langsung, campur mie, nasi goreng dan yang lainnya 😉 Rozalia Mayasari
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar