Bahan-bahan

  1. Bahan A:
  2. 3 butirtelur
  3. 125 grgula pasir
  4. 1/2 sdmsp/ovalet
  5. 1/2 sdtvanili (skip karena ga ada)
  6. Bahan B:
  7. 100 mlair matang suhu ruang
  8. Bahan C:
  9. 100 grtepung terigu
  10. 15 grbubuk coklat
  11. 10 grbubuk coklat dark (hitam)
  12. Bahan D :
  13. 100 mlminyak goreng kualitas baik
  14. Topping :
  15. Keju cheddar parut dan meses

Cara Membuat

  1. 1

    Mixer dengan kecepatan tinggi (bahan A) telur, gula pasir, sp, vanili selama kurleb 15 menit sampai mengembang dan kental berjejak

  2. 2

    Tambahkan air (bahan B) mixer dengan kecepatan sedang sampai rata

  3. 3

    Masukkan campuran tepung terigu dan bubuk coklat yang sudah diayak (bahan C), aduk dengan kecepatan rendah sampai rata

  4. 4

    Tambahkan minyak sambil diaduk rata dengan spatula

  5. 5

    Tuang adonan kedalam cetakan yang sudah diolesi minyak agar tidak lengket

  6. 6

    Kukus dalam panci mendidih selama kurang lebih 10-12 menit sampai adonan matang (lakukan tes tusuk sate)

  7. 7

    Keluarkan bolu dari cetakan. Setelah dingin, olesi margarine dan beri topping sesuai selera

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (3)

Ria Hatmaning Rahajeng
Ria Hatmaning Rahajeng @cook_22477743
bolu yg pertama kenal dr tabloid nova klo ga salah. tahun 2002/2003 sdh bikin... enak....

Ditulis oleh

Rindaags
Rindaags @rindaags
pada
Tenggarong-Bontang-Samarinda, Kaltim
IRT doyan Baking 🍓🍞🥞🎂🍰🍪🍮punya passion untuk mencoba semua resep yang kutemukan 😎
Lebih banyak

Resep Serupa