Donat Pisang Salju

Ummu Choiratun Nisa
Ummu Choiratun Nisa @ummuchoiratunnisa
Rembang, Jawa Tengah

Bismillah

Karena seisi rumah hobi makan donat dan dirumah ada pisang nganggur. Jadilah donat pisang ditabur dengan gula salju, ku beri nama donat pisang salju hehe 🤭
Semoga resepnya bermanfaat bunda
Selamat mencoba ❤️

#Semangcook_KesegaranBuah
#SentuhanBuah
#GAS2025
#SemangcookHokyaHokye25
#CookpadCommunity_Semarang

Donat Pisang Salju

Bismillah

Karena seisi rumah hobi makan donat dan dirumah ada pisang nganggur. Jadilah donat pisang ditabur dengan gula salju, ku beri nama donat pisang salju hehe 🤭
Semoga resepnya bermanfaat bunda
Selamat mencoba ❤️

#Semangcook_KesegaranBuah
#SentuhanBuah
#GAS2025
#SemangcookHokyaHokye25
#CookpadCommunity_Semarang

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

2 jam 40 menit
15 donat
  1. 100 grPisang, haluskan
  2. 270 grTepung terigu pro tinggi (me: tepung cakra)
  3. 10 grSusu bubuk
  4. 50 grGula pasir
  5. 5 grRagi instan
  6. 40ml-50 ml Susu cair dingin/Air dingin
  7. 40 grMentega
  8. 1/4 sdtGaram
  9. Bahan pelengkap:
  10. SecukupnyaGula salju/gula donat

Cara Membuat

2 jam 40 menit
  1. 1

    Siapkan semua bahan²nya
    Campur tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, ragi, kuning telur, pisang yang sdh dihaluskan.

  2. 2

    Uleni dengan tangan hingga setengah kalis.

  3. 3

    Masukkan mentega dan garam. Uleni dengan mixer hingga kalis elastis.

  4. 4

    Jika dirasa sudah kalis elastis. Matikan mixer, istirahatkan adonan kurleb 10 menit.

  5. 5

    Timbang adonan dengan berat 35gr. Menjadi 15 bagian. Lalu rounding adonan. Setelah semua di rounding, istirahatkan selama 20 menit.

  6. 6

    Setelah di istirahatkan, proses selanjutnya adalah degassing.
    Sy memakai alat seperti di gambar yaa bund. Setelah adonan di degassing, lubangi tengah adonan dan putar putar hingga lubang agak membesar. Lalu taruh diatas kertas roti agar lebih mudah untuk mengambil saat proses penggorengan.

  7. 7

    Lakukan hingga selesai. Langkah selanjutnya adalah proofing adonan. Proofing adonan kurleb 40 menit atau hingga adonan mengembang 2 kali lipat. Jika adonan sudah ringan, maka siap untuk digoreng.

  8. 8

    Panaskan minyak dengan api kecil.
    Jika minyak sudah stabil panasnya (tandanya adalah jika dimasukkan lidi, akan keluar gelembung stabil. Itu tandanya suhu apinya sudah pas)
    Goreng donat. Menggoreng donat jangan berulang kali dibalik, balik sekali saja. Jadi setelah dimasukkan tunggu hingga sisinya coklat keemasan, lalu dibalik dan tunggu sisi baliknya coklat keemasan. Jika sdh, angkat donat. Tiriskan.

  9. 9

    Jika sudah selesai menggoreng. Taruh donat yang sudah matang kedalam box, jika sdh dingin bisa ditutup agar donat tahan empuk.
    Biasa donat yang saya bikin, sampai 3 hari masih empuk.
    Jika mau dimakan tinggal ditaburi gula salju/gula donat diatasnya atau bisa juga dibedakin semua bagian donat.

    Selamat mencoba dan selamat menikmati bunda 😍❤️

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Ummu Choiratun Nisa
Ummu Choiratun Nisa @ummuchoiratunnisa
pada
Rembang, Jawa Tengah
Menebar kebaikan dengan berbagi ilmu memasak atau baking, semoga menjadi amal jariyah 🤗#LoveCooking#LoveBaking
Lebih banyak

Komentar

آشپزی سنتی با طوبی ( ashpazibanoo)
آشپزی سنتی با طوبی ( ashpazibanoo) @cook_135613861384
از حسن نیت و محبتتون در به اشتراک‌گذاری این دستور، صمیمانه سپاسگزارم.

Resep Serupa