Puding Lapis Coklat

Puding ini sudah beberapa kali saya buat dan pernah juga saya jual ke seorang teman yang memesannya. Puding ini merupakan perpaduan dari puding busa dan puding susu.
Resepnya saya modifikasi dari resep-resep yang pernah saya dapatkan di beberapa tabloid.
Sekarang, bahan-bahan dan takarannya sudah saya "patenkan" :-)
Dijamin hasilnya tidak akan gagal dan rasanya enak... Everybody love chocolate ! : #ChocolateWeeks
Puding Lapis Coklat
Puding ini sudah beberapa kali saya buat dan pernah juga saya jual ke seorang teman yang memesannya. Puding ini merupakan perpaduan dari puding busa dan puding susu.
Resepnya saya modifikasi dari resep-resep yang pernah saya dapatkan di beberapa tabloid.
Sekarang, bahan-bahan dan takarannya sudah saya "patenkan" :-)
Dijamin hasilnya tidak akan gagal dan rasanya enak... Everybody love chocolate ! : #ChocolateWeeks
Cara Membuat
- 1
Lapisan 1 :
Campur 1/2 bks agar2, 75 gr gula pasir, 1 sdm maizena, 2 sdt coklat bubuk, 1/4 sdt garam.Aduk rata dengan 400 ml susu coklat cair + 100 ml air
- 2
Masak sambil di aduk hingga mendidih.
Angkat dari api dan biarkan uap panasnya hilang.
- 3
Sambil menunggu uap panasnya hilang, campur putih telur & cream of tartar kemudian kocok sampai kaku.
Masukkan adonan puding ke dalam kocokan putih telur sdikit demi sedikit sambil di aduk rata dengan mixer kecepatan paling rendah atau dengan wisk.
- 4
basahi cetakan puding bentuk tulban, kemudian masukkan adonan puding busa. Biarkan sampai agak mengeras.
Untuk mempercepat prosesnya, masukkan ke dalam kulkas.
- 5
Lapisan 2 :
Sambil menunggu lapisan pertama mengeras, kita buat lapisan keduanya.Campur sisa bahan yaitu:
1/2 bks agar2, 75 gr gula pasir, 2 sdm maizena, 2 sdt coklat bubuk, 1/4 sdt garam.Aduk rata dengan 600 ml susu coklat cair + 100 ml air
Masak sampai mendidih. Angkat dari api dan biarkan uap panasnya hilang
- 6
Susun biscuit marie gosong di atas lapisan pertama yang sudah mengeras.
Siram dengan 1/3 adonan puding lapisan ke2 sedikit demi sedikit dan perlahan-lahan menggunakan sendok sayur agar biscuit menyerap cairan dan tidak mengambang.
Biarkan agak mengeras (+/- 5 menit, masukkan kulkas utk mempercepat proses) - 7
Setelah biscuit menyerap cairan dan agak mengeras, baru kita lanjutkan dengan memasukkan sisa adonan secara perlahan.
Biarkan uap panasnya hilang, kemudian masukkan ke dalam kulkas sampai benar-benar mengeras dan set.
- 8
Vla :
Campur semua bahan vla (250 ml susu cair, 50 gr gula pasir, 1 sdm maizena) aduk rata, masak hingga mendidih.Angkat dari api, dan dinginkan.
Setelah puding mengeras & set, keluarkan dari cetakkan.
Sajikan dengan vla, dingin lebih enak.
Resep Serupa
-
Puding Lapis Coklat Puding Lapis Coklat
Perpaduan antara Puding busa dengan puding susu. Resepnya saya kombinasikan dari beberapa resep puding yang pernah saya buat.Puding ini sudah saya buat beberapa kali dengan takaran resep yang berbeda-beda.Untuk resep yang saya sajikan ini, takarannya sudah saya sesuaikan dengan selera dan saya rasa takaran ini yang paling pas :-p.Dijamin tidak akan gagal membuatnya. Karena Puding adalah me Rahma OveKitch -
Puding Busa Lapis Cokelat Puding Busa Lapis Cokelat
Cuaca yg terkadang panas terik terkadang hujan deras ini bikin baper.. 😅 pengen yg seger & cokelat gitu.. pas liat2 resep, ada resep Puding Lapis Coklat nya mbak Rahma OveKitch ini.. tinggal beli susu cokelat cair & bahan2 lainnya lengkap.. cuss nguprek dapur lagi..Tapi ada "accident" pas proses melapis puding nya.. karena sikecil rewel, jadilah terburu2 tuang lapisan 2 nya.. yg ada, lapisan 1 nya malah naik.. 😓 but overall, chocolate's always great for the taste buds.. 😘 puding nya lembuuuuuuut & enaaakk banget.. anak2 doyan & langsung habis 1/2 loyang begitu selesai dipotong2.. 😁Resep dibawah ini sudah dikurangi tingkat kemanisan (sesuai selera) & tanpa vla, juga ditulis ulang dengan bahasa saya.. Untuk resep aslinya bisa dilihat disini 👉 Puding Lapis Coklat https://cookpad.wasmer.app/id/resep/178558-puding-lapis-coklat Kucingrabbit [ Anny ] -
Cake Puding Tiramisu Cake Puding Tiramisu
Beberapa kali saya gagal membuat puding busa, padahal puding busa ini sangat amat mudah cara membuatnya, selalu saja puding mencair dan tidak mau mengeras, namun sekarang sudah tahu cara membuatnya. Cake ini terdiri dari puding coklat, puding busa dan cake di dasarnya, yuk langsung ke resep Tendri -
Puding Biscuit Lapis Phillipines Puding Biscuit Lapis Phillipines
Puding ini rasanya unik, ada sedikit pahit dari puding coklat, manis dari puding putih dan sensasi krispi dari biskuit. Perpaduan yang sempurna hehehe. Saya cuman bikin 1/2 resep dari resep di bawah.source : cookingwithhel dengan modifikasi FANY ✅ -
Puding Cokelat Puding Cokelat
Siapa yang tidak suka puding cokelat? Saya yakin tidak ada. Puding ini puding favorit keluarga saya. Sumber resep tabloid Saji. #ChocolateWeeksNiken Puji Rahayu
-
Puding busa moka coklat Puding busa moka coklat
Masih dalam rangka menghabiskan stok putih telur, dibuat puding busa. Sumber dari tabloid Saji. Harusnya adonan busa yg coklat duluan yg dituang kecetakan, punya sy tebalik.. hehe.. Yuyun Yuniarti -
PUDING LAPIS COKLAT PUDING LAPIS COKLAT
Semua orang pasti suka puding coklat. Bukan hanya anak-anak saya, kami sekeluarga sangat menyukai puding coklat ini. Apalagi bila disajikan dengan vla coklat. Para chocolate lover pasti sangat menyukainya. Firecipe -
Puding Lapis Regal (double coklat) Puding Lapis Regal (double coklat)
Ngepuding syantik dulu yukk dear,,😉sudah lama mau bikin sicantik ini,karena belum dapat biskuit yang tepat jadinya mundur terus😂..sekali lagi keterbatasan bahan dikota saya,puding cantik ini bikinnya agak ribet,tapi untuk rasa dan hasilnya top tidak bisa dibohongi,anak anak saya suka,karena didalamnya ada biskuit kesukaan mereka😄..sengaja kali ini saya tidak menggunakan cetakan puding,saya coba pakai loyang brownies hehehehe..cakep juga😉,ngeluarinnya bertapa dulu alon alon kelakon.resep cantik ini milik Chef @lawthomaz pernah dibuat juga oleh soulmate saya mimoy DEwie yg membuat saya tertular💜💚..selalu deh..😛 dapurkirana -
Puding Coklat Busa Puding Coklat Busa
Bolak balik halaman buku resep warisan ibu, eh kok ada puding coklat busa. Dulu pernah eksekusi dan gatot. So, percobaan kali ini cukup membanggakan hehehe. Diwyacitta Dirottsaha -
Puding Lapis Surabaya Puding Lapis Surabaya
Source : Lie AnnaHalooo... Rabo waktunya menggoda bersama @komunitaspaders yang pekan ini temanya aneka puding... Hmmm tercetus bikin puding lapis Surabaya... Haha bikin cake lapsur aja aku ga pernah jadi, eehh ini mau bikin puding nya... Tapi baiklah kita coba dulu...Exited sekali saya bisa membuat puding lapis Surabaya yang membuatnya membutuhkan ketelatenan serta kesabaran, dan tentunya memerlukan waktu yang tidak sebentar... Recook resep miliknya cc Lie Anna cp dan saya membuat setengah resep dari resep aslinya... Awalnya saya ga yakin bisa... Tapi seperti yang sering orang bilang, selama ada niat, apapun bisa kita buat. Terimakasih resepnya c... Sangat menginspirasi 🙏Untuk team challenge kali ini saya berpasangan dengan ibu muda dari timur mba mahniar... Dengan nama tim MAKAN PUDINGTerimakasih mba Niar sudah mau menjadi partner ku, jangan kapok ya mba 🙏💕#GoDaTc_PudingPalaBerbi#komunitaspaders#GoDa_Paders#cookpadindonesia#cookpadcommunity_sumbar Neti Yuliasari -
Puding Lapis Madona Puding Lapis Madona
22.03.23Bismillah...Ikutan GoDa Team Chlallange bulan ini bareng mba @Lilis_DapoerTara .Dengan tema Puding Lapis, kita namain tim jd "PUDINGKYU" (Pasangan mamUp Dan lIlis bikiN pudinG cantiK Yang Unik) #bacanyapakeaksenyak🤭Dulu lg kecil seneng banget makan puding ini. Enak banget soalnya. Ada bolunya ada pudingnya. Karena keinget masa lalu, aq ajakin mba lilis bikin puding lapis ini. Alhamdulillah mau 😁Sedikit issue ttg puding lapis madona.Mendengar puding lapis madona mungkin akan langsung teringat dengan penyanyi legendaris Madonna. Konon, nama tersebut diambil karena kue ini secantik Madonna.Kue madona berasal dari Ambon, Maluku. Kue yang disebut-sebut sudah ada sejak zaman penjajahan ini terdiri dari lapisan puding cokelat dan bolu kuning. Ada yang membuat tiga lapis dan ada yang memvariasikannya menjadi lima lapis.Kombinasi puding dan bolu kemudian ditambahi agar-agar untuk versi modernnya. Jadi, bolu di dasar kue, puding busa di tengah, dan agar-agar di atas. Warnanya pun tak melulu cokelat dan kuning, melainkan bermacam-macam.(Sumber : orami.co.ic)Enaknya puding ini dimakan dingin². Tp dimakan gak dinginpun tetep enak ya. Cuma menurut aq lebih maknyus kl dingin.Terima kasih mba lilis, sudah jd patner aq bulan ini 😘🙏Source : @TheresaLauraLimanto#GoDaTC_LapisLandas #GoDaTC_PudingKyu #GoDaTC_MamaUpay #GodaPaders_2023 #KomunitasPaders #CookpadIndonesia #CookpadCommunity_Bekasi #ResepMamaUpay^^ Happy Baking 👩🍳 ^^ Mama Upay -
Rekomendasi Resep Lainnya
Komentar (6)