Sandwich Alpukat Simple

Desi Mandasari
Desi Mandasari @desimanda
Jakarta

Sarapan enak, sehat dan bergizi, a la resto/hotel tapi mudah dibuat. Bisa ditambah smoked beef iris, nih, kalau ada. #TemanBerjuang

Sandwich Alpukat Simple

77 orang berencana membuat resep ini

Sarapan enak, sehat dan bergizi, a la resto/hotel tapi mudah dibuat. Bisa ditambah smoked beef iris, nih, kalau ada. #TemanBerjuang

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Roti gandum, bisa diganti roti tawar biasa (buang pinggirannya)
  2. Bahan Isian
  3. Telur ayam direbus, ambil bagian putihnya saja, potong kecil
  4. Alpukat matang, keruk
  5. sliceKeju
  6. Tomat merah, buang isinya, potong kecil-kecil
  7. Mayonaise
  8. Selada (iris tipis, optional, kalau ada)

Cara Membuat

  1. 1

    Panggang roti tawar gandum di atas teflon sebentar saja (tanpa margarin). Bolak-balik agar kedua sisi mengering. Sisihkan.

  2. 2

    Siapkan bahan isian.

  3. 3

    Campur alpukat keruk, potongan putih telur rebus, potongan tomat, mayonaise, dan potongan selada. Aduk merata.

  4. 4

    Siapkan selembar roti, beri isian, beri selembar keju slice, tutup dengan selembar roti lagi. Selesaikan hingga semua bahan habis.

  5. 5

    Potong dua menjadi bentuk segitiga. Sajikan.

  6. 6

    Tips: Alpukatnya harus yang benar-benar matang (benyek) agat mudah dikeruk dan tidak keras.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Desi Mandasari
Desi Mandasari @desimanda
pada
Jakarta

Komentar

Resep Serupa