Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gram beras ketan
  2. 175 gram kelapa parut (gunakan kelapa muda jangan terlalu tua
  3. 125 ml santan kental (saya menggunakan santan instan 100 ml d
  4. 1 sdt garam
  5. 2 lembar daun pandan

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bersih beras ketan, lalu kukus selama 20 menit.

  2. 2

    Sesaat sebelum diangkat, masak santan, garam, dan daun pandan sampai mendidih, matikan api.

  3. 3

    Masukkan beras ketan ke dalam santan, aduk rata, lalu tambahkan kelapa parut dan kembali aduk rata.

  4. 4

    Kukus kembali ketan sekitar 25 menit. Angkat. Jangan lupa buang daun pandannya.

  5. 5

    Saat ketan masih panas, pindahkan dalam wadah lalu tumbuk sampai dengan halus (saya menggunakan ulekan yang dibungkus plastik untuk menumbuknya). Lakukan sampai ketan licin.

  6. 6

    Ambil ketan secukupnya, lalu gulung di atas daun pisang (atau bentuk sesuai selera).

  7. 7

    Potong-potong ulen, lalu taburi dengan tepung terigu agar tidak menempel satu sama lain. Goreng dengan minyak panas menggunakan api sedang sampai berwarna kuning kecokelatan.

  8. 8

    Apabila tidak langsung digoreng, letakkan di lemari es dalam keadaan terbungkus. Ulen bisa tahan sekitar 1-2 minggu.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Muhammad Agung prabowo
Muhammad Agung prabowo @cook_20793702
pada

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya