Risoles isi bihun mix wortel + sosis

♥️ Dapur Neng Uci ♥️
♥️ Dapur Neng Uci ♥️ @cook_12063061
Jakarta Selatan

Kali ini ku buat kulitnya versi full terigu.. hantaran tuk ke rumah mertua

Risoles isi bihun mix wortel + sosis

8 orang berencana membuat resep ini

Kali ini ku buat kulitnya versi full terigu.. hantaran tuk ke rumah mertua

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Kulit:
  2. 250 gramTepung terigu
  3. 1 sdtGaram
  4. 670 mlAir
  5. 2 butirtelor
  6. 2 sdmperes margarin (lelehkan)
  7. Isian:
  8. Bawang merah
  9. Bawang putih
  10. Lada bubuk
  11. Kaldu bubuk
  12. Gula
  13. Garam
  14. Minyak
  15. Wortel 1 ons (potong dadu kecil)
  16. Sosis 2 (potong dadu kecil)
  17. Bihun 1 lembar (rendam air panas, gunting2)
  18. Pencelup:
  19. Air secukupnya (kl aku spy minyaknya gk berbusa & irit telur)
  20. 3 sdmTerigu
  21. Tepung panir

Cara Membuat

  1. 1

    Cuci bahan sebelum memasak

  2. 2

    Untuk kulit campur semua jadi satu, aduk rata dan saring supaya tidak bergerindil

  3. 3

    Setelah disaring, cetak di teplon atau wajan walik dan sisihkan kulit yang sudah jadi

  4. 4

    Untuk bahan isiannya tumis duo bawang hingga harum. Masukkan sosis, wortel dan tunggu sampai wortel lunak

  5. 5

    Setelah lunak, masukkan bihun, gula, garam, kaldu bubuk, lada bubuk. Cicipi rasa

  6. 6

    Ambil selembar kulit risol, isi secukupnya kemudian lipat seperti amplop dan sisihkan

  7. 7

    Campur jadi satu bahan pencelup air dan terigu, gulingkan risol ke dalam tepung panir dan sisihkan

  8. 8

    Jika ingin digoreng di minyak yang panas, jangan terlalu lama

  9. 9

    Jika ingin disimpan dalam freezer kemas di dalam plastik/ wadah makan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
♥️ Dapur Neng Uci ♥️
pada
Jakarta Selatan
Bahagia itu ketika suamiku bilang enakk buangettthappy baking dan happy cooking 😍Follow IG: @sucifadilahsuci
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa