Mochi isi kacang takaran sendok dan anti gagal

It's Me ❤
It's Me ❤ @itsme_85293

Pengen mochi ternyata buatnya gak terlalu susahh

Mochi isi kacang takaran sendok dan anti gagal

62 orang berencana membuat resep ini

Pengen mochi ternyata buatnya gak terlalu susahh

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan mochi
  2. 11,5 sdmtepung ketan
  3. 2 sdmtepung maizena
  4. 1 gelasair
  5. 35 mlsantan
  6. 1/4 sdtgaram
  7. 2 sdmgula tepung/gula pasir
  8. Secukupnyapewarna makanan (optional)
  9. Bahan kacang
  10. 200 gkacang tanah
  11. 4 sdmgula tepung/gula pasir
  12. 4 sdmsusu kental manis
  13. 5 sdmair panas
  14. Pelengkap
  15. Secukupnyatepung maizena

Cara Membuat

  1. 1

    Campurkan tepung terigu, maizena dan gula kemudian aduk rata. Campurkan air dan santan

  2. 2

    Masukkan adonan cair ke tepung secara perlahan, kemudian tambahkan garam dan pewarna makanan, aduk lagi sampai tidak ada yg menggumpal

  3. 3

    Panaskan kukusan dan bungkus tutup panci dengan kain

  4. 4

    Setelah kukusan panas masukkan adonan tadi, kukus kurang lebih 25menit

  5. 5

    Sambil menunggu adonan dikukus bisa sambil membuat isian kacangnya

  6. 6

    Pertama sangrai kacang tanah sampai kecoklatan (boleh hilangkan kulit kacang/tidak)

  7. 7

    Lalu blender kacang tanah, tambahkan gula dan susu. Blender sampai setengah halus, kemudian tambahkan air panas dan blender lagi (kalo setelah tambah air gak bisa di blender bisa nyampur sendiri pake sendok, rasanya sama, cuma gak terlalu harus saja)

  8. 8

    Kemudian bulat*kan kacang yg sudah diblender sambil nunggu boleh masukkan kulkas

  9. 9

    Sangrai tepung maizena untuk bahan tabur nanti agar adonan tidak lengket

  10. 10

    Jika adonan mochi sudah matang, dinginkan sebentar. kemudian ambil sedikit dan tambahkan kacang yg sudah dibulatkan tadi

  11. 11

    Kemudian tutupi kacang dengan adonan sambil dibulatkan dengan tangan (baluri tangan dengan tepung agar tidak lengket)

  12. 12

    Tambahkan mochi ke tepung maizena (tidak perlu terlalu banyak yg penting mochi tidak lengket)

  13. 13

    Mochi isi kacang siap disajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
It's Me ❤
It's Me ❤ @itsme_85293
pada
diusahakan membuat resep secara detail beserta tipsnya, maaf bila tidak ada foto cara pembuatan yaa, karena setiap masak tidak pernah pegang hp kecuali sehabis memasak untuk foto hasil ❤❤
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa