Kue Fondruku

Rahma wirna
Rahma wirna @cook_5076426
jln. diponegoro no. 285 kel. ilir kota gunungsitoli, NIAS

kue legendaris di kampung suami...
kalo ditempatku namanya serabi tapi makannya pakai kuah
tapi kalau kue ini dimakannya gak pakai kuah lagi...

Kue Fondruku

kue legendaris di kampung suami...
kalo ditempatku namanya serabi tapi makannya pakai kuah
tapi kalau kue ini dimakannya gak pakai kuah lagi...

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

40 biji
  1. 1 bungkustepung beras rose brand
  2. 200 gramtepung terigu
  3. 300 gramgula pasir
  4. 1/2 sendok makangaram
  5. santan dari ½ butir kelapa sedang
  6. 1/2 sendok tehragi instan
  7. air hangat

Cara Membuat

  1. 1

    Campur semua kecuali santan

  2. 2

    Setelah semua dicampur kemudian masukkan air hangat sedikit-sedikit, buat adonan menjadi kental dan tidak bergumpal

  3. 3

    Jika sudah siap adonannya tutup rapat wadah diamkan kurleb 1-2 jam sampai adonan mengembang

  4. 4

    Setelah adonan mengembang tambahkan santan, jangan sampai terlalu encer biar pas dimasak kuenya gak bantat (tidak kembang)

  5. 5

    Siapkan kompor dengan api kecil panaskan cetakan jangan lupa diolesi margarin biar gak lengket

  6. 6

    Kemudian isi cetakan dan tunggu 2-3 menit, begitu selanjutnya sampai habis

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Rahma wirna
Rahma wirna @cook_5076426
pada
jln. diponegoro no. 285 kel. ilir kota gunungsitoli, NIAS

Komentar (2)

Resep Serupa