Lodeh Nangka Muda (Tewel) Praktis

3 orang berencana membuat resep ini
ikka
ikka @ikka88
Malang

Lagi males nguleg bumbu, jadi cari yg praktis aja. Tapi rasa tetep mantul 🤗

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan
  2. Nangka Muda (saya : kira" 1/4 buah nangka ukuran sedang)
  3. 1 ikatkacang panjang yg masih muda
  4. 3 bonggoldaun bawang
  5. 3 lembardaun salam
  6. 3 sdmgula merah yg sudah disisir
  7. 1 bungkussantan kara
  8. 1 bungkusbumbu instan lodeh BMM
  9. Secukupnyaair
  10. Bumbu Tambahan
  11. 5 siungbawang merah
  12. 2 siungbawang putih
  13. 3 buahcabe rawit atau sesuai selera
  14. Secukupnyagaram
  15. Secukupnyakaldu bubuk
  16. Secukupnyagula pasir

Cara Membuat

  1. 1

    Sebelumnya nangka saya cuci bersih dan saya rebus kurleb 15 menit beserta 1 lembar daun salam agar empuk

  2. 2

    Haluskan bumbu tambahan tadi

  3. 3

    Panaskan minyak. Tumis bumbu tambahan dengan bumbu instan berserta 2 lembar daun salam.

  4. 4

    Tumis bumbu hingga harum. Masukkan kacang panjang yg sudah dipotong dan nangka muda yg sudah direbus tadi.

  5. 5

    Tumis bentar, kemudian tambahkan air secukupnya.

  6. 6

    Tunggu hingga mendidih, baru masukkan 1 bungkus santan kara.

  7. 7

    Aduk rata, kemudian tambahkan gula merah, gula pasir, garam, kaldu bubuk. Aduk rata

  8. 8

    Cicipi, jika dirasa sudah pas, tunggu 5 menit baru matikan kompor

  9. 9

    Masukkan irisan daun bawang.

  10. 10

    Lodeh siap dihidangkan. Selamat mencoba 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Masak Hari Ini
ikka
ikka @ikka88
pada
Malang
Mama milenial yg hobi masakin suami dan anak 😜
Lebih banyak

Resep Serupa