Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grmargarin (blue band)
  2. 100 grgula halus / gula pasir blender
  3. 4 butirkuning telur
  4. 700 grtepung terigu segitiga
  5. 50 grsusu bubuk
  6. 650 grselai nanas
  7. Bahan olesan
  8. 2 butirkuning telur
  9. 2 sdmminyak sayur
  10. 2 tetespewarna kuning telur
  11. Bahan taburan
  12. Secukupnyakeju

Cara Membuat

  1. 1

    Bulatkan isian nanas terlebih dahulu, masing-masing sekitar 3gr atau sesuai selera. Selai ini enak, gak hanya rasa nanas dan gula, tapi ada juga rasa dan wangi rempah.

  2. 2

    Campurkan margarin, gula halus dan kuning telur, aduk saja dengan spatula.

  3. 3

    Masukkan tepung terigu dan susu bubuk, aduk hingga rata dengan spatula. Ratakan kembali dengan tangan.

  4. 4

    Timbang dan bulatkan adonan, masing-masing 7gr. Setelah bulat, lalu tekan hingga pipih, masukkan isian nanas, tutup kembali. Lakukan hingga habis.

  5. 5

    Campur semua bahan olesan. Oleskan bagian atasnya, dan taburkan keju. Usahakan jangan langsung di atas loyang. Setelah set, baru pindah ke loyang.

  6. 6

    Panggang dengan suhu 140°C, hingga matang.

  7. 7

    Biarkan hingga benar-benar dingin, masukkan ke dalam toples. Hasil akhir kurang lebih 2kg / 211 buah.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Nadya Ayu Satriani
Nadya Ayu Satriani @nadyasatriani
pada
Palembang
Pelepas penat, penghibur hati, pengisi perut
Lebih banyak

Komentar (4)

Jasmira Mira
Jasmira Mira @cook_22640065
Di mana belinya mbak,soalnya di daerah padang gak ada yang jual

Resep Serupa