Ayam Goreng Bawang Putih

dapur Airin
dapur Airin @retnoad
Depok

Bismillah, Meramaikan recook Depok minggu ini, kali ini giliran mba Anies yang mengisi Senin Sharing di CoDe, membahas tentang melibatkan anak-anak dalam kegiatan memasak.
Kali ini saya pilih ayam goreng bawang putih karena penasaran rasanya, ayam gorengnya tidak diungkep tapi hanya dimarinasi saja.
Link resep :
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/14072662-recook-ayam-goreng-bawang-putih?invite_token=PFs9fcU3VSteYGPuXeyj7a5r&shared_at=1608781039

Source: @Zoothera#DapurBubuwAnies

#RecookDepok_Anies
#CookpadCommunity_Depok
#GA_TheNextLevel

Ayam Goreng Bawang Putih

Bismillah, Meramaikan recook Depok minggu ini, kali ini giliran mba Anies yang mengisi Senin Sharing di CoDe, membahas tentang melibatkan anak-anak dalam kegiatan memasak.
Kali ini saya pilih ayam goreng bawang putih karena penasaran rasanya, ayam gorengnya tidak diungkep tapi hanya dimarinasi saja.
Link resep :
https://cookpad.wasmer.app/id/resep/14072662-recook-ayam-goreng-bawang-putih?invite_token=PFs9fcU3VSteYGPuXeyj7a5r&shared_at=1608781039

Source: @Zoothera#DapurBubuwAnies

#RecookDepok_Anies
#CookpadCommunity_Depok
#GA_TheNextLevel

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grpaha ayam
  2. 1 buahjeruk nipis
  3. 5 siungbawang putih dengan kulitnya, geprek tidak sampai hancur
  4. Bumbu marinasi :
  5. 3 siungbawang putih
  6. 1 sdmketumbar, sangrai
  7. 2 sdmtepung maizena
  8. 1 sdmsaus tiram
  9. 1 sdtgula pasir
  10. 1/2 sdtgaram
  11. 1/4 sdtlada bubuk
  12. 4 sdmair

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan daging ayam, saya pakai bagian paha ayam, lumuri dengan air perasan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit, lalu cuci bersih dan paha ayam saya kerat-kerat. Haluskan bawang putih dan ketumbar.

  2. 2

    Lalu campur bumbu yang tadi sudah dihaluskan, garam, tepung maizena, saus tiram, gula pasir, lada bubuk dan air, lalu aduk rata hingga semua bahan tercampur rata, lalu masukkan bawang putih yang sudah digeprek, aduk rata kembali.

  3. 3

    Kemudian marinasi hingga bumbu meresap, saya marinasi semalam, untuk digoreng besok pagi. Lalu goreng ayam dalam minyak yang sudah panas, goreng dalam minyak goreng yang banyak, goreng dengan api sedang cenderung kecil, supaya ayam matang kedalam, goreng bersama bawang putih geprek dan biasanya bawang putihnya lebih cepat matang, jadi bawang biasanya lebih cepat diangkat.

  4. 4

    Goreng hingga ayam kecoklatan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
dapur Airin
dapur Airin @retnoad
pada
Depok
Semoga bermanfaatTerima kasih sudah cooksnapno id : 25641111Bergabung di Cookpad Mei 2016
Lebih banyak

Komentar (8)

Indria K S
Indria K S @moms_cinbebs
klo di marinasi semalam..berarti masuk kulkas ya?frezzer atau kulkas bawah?

Resep Serupa