Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 240 grtepung terigu
  2. 300 grtape singkong (buang sumbunya,lumatkan dg sendok)
  3. 250 grgula pasir (klo ga suka Manis, kurangi jadi 230 gr)
  4. 200 grbutter / margarin (saya blue band), lelehkan
  5. 5 butirtelur
  6. 1/2 kotakkeju cheddar, parut
  7. 1 bkssusu bubuk
  8. 1/2 sdmSP
  9. 1/4 sdtvanilli
  10. Topping :
  11. sliceKacang almond
  12. secukupnyaKeju parut

Cara Membuat

  1. 1

    Olesi loyang dengan margarin + terigu. Ayak tepung terigu + Susu dalam satu wadah. Sisihkan.

  2. 2

    Mixer telur, gula pasir, SP dengan kecepatan tinggi sampai kental putih berjejak.

  3. 3

    Masukkan tape yg telah dilumutkan, mixer dg kecepatan rendah sebentar sampai rata sekitar 5 menit.

  4. 4

    Masukkan terigu + Susu. Mixer dengan kecepatan rendah sebentar sampai rata.

  5. 5

    Masukkan butter, aduk sampai rata dengan spatula. Metode aduk balik.

  6. 6

    Masukkan keju parut, aduk balik dengan spatula sampai rata.

  7. 7

    Masukkan ke dalam loyang, taburi dengan almond & keju parut. oven dg api atas bawah suhu 170° selama 35-45 menit atau sesuai oven masing2. Tes tusuk utk cek kematangan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (6)

Ditulis oleh

Puji Dewi
Puji Dewi @puji_dewi
pada
Bogor

Resep Serupa