Pindang Patin

Besta Aritonang SIMARE
Besta Aritonang SIMARE @cook_11749904

Pindang patin masakan sendiri kok beda dengan yang di warung makan pindang.
Tapi gak apa-apalah, pasti ada rahasianya mereka, apalagi mereka resep asli Palembang.
Sedangkan ini orang Batak yang masak, ya gak mirip.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 ekorikan patin, potong2..
  2. 1 ikatkemangi, petiki cuci bersih, sisihkan
  3. 1/2 buahnanas, potong2, sisihkan
  4. 2 buahtomat, masing2 belah 4 (me: rampai cukup belah 2)
  5. Bumbu halus:
  6. 9 siungbawang merah
  7. 3 siungbawang putih
  8. Sedikitjahe
  9. Sedikitkunyit
  10. 5 bijicabe merah
  11. 1/2 blokterasi ABC
  12. Bumbu cemplung (bisa diiris ya)
  13. 2 buahsereh, geprek
  14. 1 ruaslengkuas, geprek
  15. 3 lbrdaun salam
  16. Gula, garam, kaldu bubuk
  17. 2 LAir

Cara Membuat

  1. 1

    Ikan patin yang sudah dipotong2, ditaburi garam, diamkan sebentar. Setelah itu dicuci bersih, kasi perasan jeruk nipis, diamkan lagi, cuci sampai benar2 bersih

  2. 2

    Rebus air sampai mendidih.

  3. 3

    Panaskan wajan, tuang minyak goreng sedikit, tumis bumbu halus sampai wangi dan matang.

  4. 4

    Setelah itu, masukkan bumbu tumis ke air mendidih, tambahkan juga bumbu cemplung. Biarkan mendidih

  5. 5

    Masukkan nanas, tomat, gula garam, kaldu.
    Tes rasa, jika sudah enak, masukkan ikan. Biarkan ikan hingga matang. Terakhir kemangi masukkan, gak perlu lama-lama. Matikan api.

  6. 6

    Pelengkapnya:
    1. Sambel terasi mentah
    2. Aneka lalapan mentah/rebus
    3. Tahu tempe goreng
    4. Tumisan toge

    Enak bangettt, batal diet 😉

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

Besta Aritonang SIMARE
Besta Aritonang SIMARE @cook_11749904
pada
Mama dari GladysNy Simanjuntak
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya