(273) Kroket Kentang isi Ayam Sayur

Kiarra Cookies n Cakes
Kiarra Cookies n Cakes @veykeu_pesta
Bogor, Jawa Barat, Indonesia

17.10.2021
.
Bismillah.. Olahan Palawija.. Palawija adalah tanaman semusim pada lahan kering. Salahsatu yang termasuk tanaman palawija adalah Kentang. Kentang merupakan salah satu jenis tanaman palawija yang biasa tumbuh di dataran tinggi.

Kali ini saya membuat olahan kentang, yaitu Kroket. Resep saya cooksnap dari mbak yka wulandari. Selama ini saya kalau bikin kroket, suka ambyar saat digoreng. Ternyata ada triknya supaya tidak hancur dan tidak menyerap minyak banyak.
.
Tips : Selalu gunakan Minyak Goreng yang baru dan bersih, goreng dengan minyak panas dan api agak besar. Supaya gak lama2 gorengnya. Kalau api kecil, kroket jadi pecah.
.
#Resep_kiarra_cookiesncakes_cooking
#CookpadIndonesia
#CookpadCommunity
#CookpadCommunity_id
#Cookpad_Paders
#CookpadCommunity_Bogor
#Jabodetabek_olahanPalawija

(273) Kroket Kentang isi Ayam Sayur

17.10.2021
.
Bismillah.. Olahan Palawija.. Palawija adalah tanaman semusim pada lahan kering. Salahsatu yang termasuk tanaman palawija adalah Kentang. Kentang merupakan salah satu jenis tanaman palawija yang biasa tumbuh di dataran tinggi.

Kali ini saya membuat olahan kentang, yaitu Kroket. Resep saya cooksnap dari mbak yka wulandari. Selama ini saya kalau bikin kroket, suka ambyar saat digoreng. Ternyata ada triknya supaya tidak hancur dan tidak menyerap minyak banyak.
.
Tips : Selalu gunakan Minyak Goreng yang baru dan bersih, goreng dengan minyak panas dan api agak besar. Supaya gak lama2 gorengnya. Kalau api kecil, kroket jadi pecah.
.
#Resep_kiarra_cookiesncakes_cooking
#CookpadIndonesia
#CookpadCommunity
#CookpadCommunity_id
#Cookpad_Paders
#CookpadCommunity_Bogor
#Jabodetabek_olahanPalawija

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

-+ 90 menit
40 pcs
  1. Bahan Kulit :
  2. 1 kgKentang bersihkan. Goreng sampai matang
  3. 250 mlair. Saya pakai air kaldu sisa merebus ayamnya
  4. 70 grMargarine
  5. 1 sdtGaram
  6. 1 sdtMerica Bubuk
  7. 1 sdtKaldu Bubuk
  8. 180 grTepung Terigu
  9. Bahan Isian :
  10. 250 grDada Ayam. Rebus, Suir2
  11. 2 buahWortel ukuran sedang
  12. 6 buahBuncis
  13. 1 batangDaun Bawang
  14. 2 buahBawang putih. Cincang halus
  15. 1/2 buahBawang Bombay. Iris kotak2 kecil
  16. 1/2 sdtGaram
  17. 1 sdtMerica Bubuk
  18. 1 sdtKaldu Bubuk
  19. Lapisan Luar :
  20. 1 sdmTepung (muncung) + 150 ml Air
  21. 250 grTepung Panir

Cara Membuat

-+ 90 menit
  1. 1

    Bikin Isian dl. Wortel dipotong dadu2 kecil, buncis di iris bulat2 agak tipis, Rebus Sayuran sampai matang. Ayam direbus, disuir2.
    Tumis bawang putih dan bombay sampai wangi. Masukan ayam suir. Aduk2. Beri air 1/2 gelas.

  2. 2

    Masukan sayuran yg sudah direbus. Beri bumbu2 tabur. Masak sampai air surut dan kering. Tes rasa. Sisihkan.

  3. 3

    Goreng atau kukus kentang sampai matang. Kupas. Tumbuk2 sampai hancur. Lebih baik digoreng, agar kentangnya tidak basah. Tp prosesnya agak lama. Jd ini saya kukus aja biar cepat.

  4. 4

    Masak Air, Margarine dan bumbu2 sampai mendidih. Masukan Tepung. Aduk2 cepat. Matikan Api, aduk terus sampai tepung tercampur rata.

  5. 5

    Masukan adonan tepung kedalam kentang yg sudah ditumbuk. Aduk2 sampai tercampur rata. Timbang 35 gr. Aslinya 40 gr. Tp menurut saya terlalu besar. Jd saya pakai 35 gr aja. Pipihkan. Beri Isi 1 sdt. Tutup. Bentuk bulat lonjong. Lakukan sampai adinan habis. Lalu panir. (celupkan kedalam cairan tepung, lalu ke tepung panir.)

  6. 6

    Goreng dengan minyak panas dan banyak. Apinya harus Besar. Agar menggorengnya sebentar aja. Kalau apinya kecil, menggoreng jd lama dan kulitnya engga kering dan gampang pecah. Kalau api besar, kulitnya kokoh. Setelah digoreng, tiriskan. Sajikan hangat2 dengan cabe rawit.. 😋😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Kiarra Cookies n Cakes
pada
Bogor, Jawa Barat, Indonesia
Mother of 4 adorable childrens.. love Baking, tapi gak pinter Cooking.. 😅 Banyak Belajar Masak dari Cookpad.IG : @kiarra_cookiesncakes
Lebih banyak

Komentar (4)

Kiarra Cookies n Cakes
Kiarra Cookies n Cakes @veykeu_pesta
Bisa mbak.. Mentahnya Taro di kulkas, tahan kurleb 3 hr

Resep Serupa