𝐊𝐄𝐏𝐈𝐓𝐈𝐍𝐆 𝐒𝐀𝐔𝐒 𝐏𝐀𝐃𝐀𝐍𝐆 🦀

9 orang berencana membuat resep ini
🇹‌🇷‌🇪‌🇸‌🇳‌🇦‌
🇹‌🇷‌🇪‌🇸‌🇳‌🇦‌ @cook_17036611
Bekasi Indonesia
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1 Kgkepiting segar (7 ekor ukuran kecil)
  2. 1 butirtelur ayam
  3. 1 buahjeruk nipis untuk rendaman kepiting
  4. 2 lembardaun salam
  5. 4 lembardaun jeruk
  6. 1 batangdaun bawang, iris serong
  7. 1/2 buahbawang bombay, iris
  8. 2 sdmcabai merah giling
  9. 1 sdtmerica
  10. 1 sdtgula pasir
  11. 1/2 sdtgaram
  12. 1/2 sdtchicken powder
  13. 3 sdmsaus tiram
  14. 4 sdmsaus tomat
  15. 3 sdmsaus sambal
  16. 5 sdmminyak goreng (secukupnya)
  17. 1 literair untuk rebus kepiting (secukupnya)
  18. 𝐁𝐔𝐌𝐁𝐔 𝐇𝐀𝐋𝐔𝐒 :
  19. 1/2kunyit bakar
  20. 4 butirkemiri sangrai
  21. 2 ruasjahe
  22. 3 buahcabai merah
  23. 7 siungbawang merah
  24. 4 siungbawang putih
  25. 5 buahcabai rawit merah (sesuai selera)

Cara Membuat

  1. 1

    Bersihkan kepiting menggunakan sikat di air mengalir, buang kotorannya, bilas hingga bersih, tiriskan.

  2. 2

    Siapkan panci yang sudah di isi air, kemudian rebus/kukus kepiting selama ± 15 menit. Sisihkan air bekas rebusan/kukusan kepiting.

  3. 3

    Siapkan wajan panaskan minyak secukupnya, tumis bumbu halus beserta daun jeruk dan daun salam, lalu masukan cabai merah giling, bawang bombay, merica, gula pasir, garam dan chicken powder, tumis hingga harum.

  4. 4

    Masukan saus tiram, saus sambal, dan saus tomat, aduk rata. Tambah kan air bekas rebusan kepiting secukupnya, pecahkan telur ayam, aduk rata, koreksi rasa.

  5. 5

    Masukan daun bawang, lalu masukan kepiting, aduk rata sampai semuanya tercampur, masak hingga kuah mengental, angkat dan sajikan, enjoy! 🤤

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

🇹‌🇷‌🇪‌🇸‌🇳‌🇦‌
pada
Bekasi Indonesia

Resep Serupa