Cuko empek-empek kental, pedas dan tahan lama ala Abi Resto

Abi Resto - Food & Drink
Abi Resto - Food & Drink @abirestobengkulu
Bengkulu
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
3 botol kecap kecil
  1. 500 mlAir bersih
  2. 500 grGula Aren / Gula Cuko
  3. 50 grBawang Putih
  4. 50 grCabe Rawit
  5. 40 grAsam Jawa
  6. 60 mlair bersih (30ml untuk blander bawang putih + cabe rawit dan 30ml untuk melumatkan asam jawa)
  7. 1 sdtgaram

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Blender Bawang putih dan cabe rawit dengan 30ml air

  2. 2

    Lumatkan asam jawa dengan 30ml air

  3. 3

    Iris-iris gula merah/gula cuko menjadi kecil agar mudah larut. Masukkan ke dalam panci kecil bersama 500ml air bersih. Dan nyalakan kompor dengan api kecil hingga gula larut.

  4. 4

    Tuangkan asam jawa yang telah dilumatkan. Tunggu hingga mendidih. Setelah mendidih, matikan kompor dan dinginkan hingga uap nya hilang

  5. 5

    Siapkan teplon/panci. Saring rebusan gula merah dan asam.

  6. 6

    Didihkan kembali, kemudian masukkan bumbu halus (cabe rawit + bawang putih). Campurkan garam. Didihkan selama 10 menit.

  7. 7

    Terakhir, matikan kompor dan tunggu hingga dingin.

  8. 8

    Setelah dingin, pindahkan ke dlm wadah kecap kecil. Dan simpan dalam kulkas/freezer.

  9. 9

    Kuah cuko ala Abi Resto, siap disajikan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Abi Resto - Food & Drink
Abi Resto - Food & Drink @abirestobengkulu
pada
Bengkulu

Komentar

Resep Serupa