Kue bawang pedas renyah

Darma Yanti
Darma Yanti @fahmi2104
medan

Assalamualaikum bunda" ..hari ini aku mau berbagi resep kue bawang tanpa telur , walaupun gk pake telur kue bawang ini tetep renyah ya. Selamat mencoba 😊

Kue bawang pedas renyah

21 orang berencana membuat resep ini

Assalamualaikum bunda" ..hari ini aku mau berbagi resep kue bawang tanpa telur , walaupun gk pake telur kue bawang ini tetep renyah ya. Selamat mencoba 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grtepung terigu
  2. 100 grtepung tapioka/ kanji
  3. 75 grmentega
  4. 3 batangdaun seledri
  5. 200 mlair (kalau mesih keras adonan nya bisa di tambahkan air sdikit dmi sedikit)
  6. 1/2 onscabe merah
  7. 1/2 onsbawang merah
  8. 3 siungbawang putih
  9. 2 sdtperes garam
  10. Penyedap rasa (me: kaldu jamur)
  11. Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat

  1. 1

    Haluskan cabe merah, bawang merah beserta bawang putih yang sudah di cuci bersih tadi

  2. 2

    Cuci bersih daun seledri kemudian rajang halus

  3. 3

    Campurkan tepung terigu beserta tepung tapioka tadi dalam satu wadah

  4. 4

    Kemudian tambahkan mentega bumbu yang telah di haluskan dan daun seledri yang telah di rajang halus tadi

  5. 5

    Campur rata adonan tambahkan air sedikit demi sedikit lalu ulenin hingga adonan bisa di giling klo di rasa adonan msi keras bisa tambahkan air sdikit dmi sedikit hingga mencapai adonan sesuai dengan yg di inginkan

  6. 6

    Ambil sedikit adonan lalu giling tipis atau sesuai dengan ketebalan yang di inginkan kemudian potong potong

  7. 7

    Adonan yang telah di potong potong letakan pada satu wadah taburin sedikit dengan tepung terigu agar tidak lengket dan menyatu saat mau di goreng lakukan hingga adonan habis

  8. 8

    Setelah selesai semua di giling goreng dengan api sedang sambil di aduk agar kue bawang tadi tidak menyatu, goreng hingga kecokelatan

  9. 9

    Setelah di goreng tiris kan kue bawang tunggu hingga dingin kue bawang siap di masukkan ke dalam toples / di kemas dalam plastik

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Darma Yanti
Darma Yanti @fahmi2104
pada
medan
Hoby masak & membuat kue
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa