Dadar Gulung Pandan Cantik

Dinda Rizky Tan
Dinda Rizky Tan @dindarizky90
Rengat, Riau, Indonesia

Dadar gulung adalah salah satu jenis dari aneka jajan pasar. Awalnya sya ga terlalu suka karena dipasaran darlung ini biasanya dibuat nya suka ngasal bgt, tapi rasanya sya tertarik juga untuk mencoba membuatnya sendiri . Dan ternyataaaa rasanya luar biasa enaknya, buatan sendiri memang lebih bisa disesuaikan dengan selera ya :D happy cooking....

Dadar Gulung Pandan Cantik

Dadar gulung adalah salah satu jenis dari aneka jajan pasar. Awalnya sya ga terlalu suka karena dipasaran darlung ini biasanya dibuat nya suka ngasal bgt, tapi rasanya sya tertarik juga untuk mencoba membuatnya sendiri . Dan ternyataaaa rasanya luar biasa enaknya, buatan sendiri memang lebih bisa disesuaikan dengan selera ya :D happy cooking....

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

60 menit
15 porsi
  1. Bahan Isi Unti Kelapa
  2. 200 gramKelapa parut kasar (pilih yang setengah tua)
  3. 150 gramGula Merah
  4. 1/2 sdtGaram
  5. 100 mlAir
  6. 1 lembarDaun pandan
  7. 1/4 sdtVanili bubuk
  8. Bahan Kulit Dadar
  9. 250 gramTepung Terigu Protein Sedang
  10. 1/2 sdtGaram
  11. 2 butirTelur Ayam
  12. 700 mlSantan Encer Matang
  13. 1-2 sdtPasta Pandan
  14. secukupnyaMargarin untuk olesan teflon

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Membuat Unti Kelapa : Panaskan air, gula merah, garam dan daun pandan. Setelah gula larut, masukkan kelapa parut. Aduk hingga air menyerap secara merata.

  2. 2

    Aduk-aduk hingga adonan unti seperti pada gambar, kelapa jangan sampai terlalu kering dan jangan terlalu basah. tambahkan vanili bubuk, aduk rata. Angkat dan dinginkan.

  3. 3

    Membuat Kulit Dadar : Campur terigu dan garam, tuang telur dan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata menggunakan whisker sampai adonan halus dan licin, kemudian saring. tambahkan pasta pandan, aduk rata.

  4. 4

    Panaskan teflon diameter 18-20 cm. setelah benar-benar panas, olesi teflon dengan margarin, tipiisss aja. Kemudian tuang kurleb 1 sendok sayur adonan. Masak hingga matang dan permukaannya tidak lengket bila disentuh. Angkat dan lakukan sampai adonan habis

  5. 5

    Cara melipatnya mudah, beri kira-kira 1 sdt adonan unti kelapa atau sesuai selera, di bagian tengah agak bawah adonan.

  6. 6

    Mulailah melipat seperti melipat amplop, baru setelah itu mulai di gulung.

  7. 7

    Hasil jadinya akan seperti ini :D Dadar gulung yang cantik dengan pori-pori "bopeng' khas nya... happy cooking :D

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Dinda Rizky Tan
Dinda Rizky Tan @dindarizky90
pada
Rengat, Riau, Indonesia
full time mommy || cooking addict || autoimmune survivorIG : @dindarizkytan
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa