Cuko Pempek Asli Palembang

Aini's Kitchen
Aini's Kitchen @ainibakeandcook
Bandung, Jawa Barat

Sebagai penggemar berat pempek sejak jaman dulu, kali ini rasanya penasaran juga sih gimana kalau buat sendiri. Pas banget kemarin ada kelas memasak bareng komunitas yang mana narasumbernya yaitu Mbak @Meyscila_28 yang asli orang Palembang membagikan tips and trick nya untuk membuat berbagai jenis pempek ikan dan pempek dos beserta cuko khas Palembang. Untuk kali ini saya coba buat cukonya dulu tapi setengah resep. Sebelumnya pernah bikin dan pakai cuka rasa asamnya terlalu kuat dan tidak ramah di lambung. Setelah coba resep Mbak Mey ini, saya langsung cocok banget endul pakai asem jawa jadi lebih enak gitu ke lambung. Saya ucapkan terima kasih banyak Mbak untuk ilmunya 🥰🙏

Salah satu tips yang paling saya ingat, supaya hasil cuko pempeknya mantul dan gelap warnanya maka harus menggunakan gula batok asli dan tentunya pakai gula pasir Rose Brand, harganya juga terjangkau buat saya sih. Apalagi kelas memasak bareng komunitas ini bisa ada karena kerjasama Rose Brand dengan @MamahCookpad
Terima kasih banyak pokoknya luvvv 🫶😍
Jadi makin semangat untuk eksekusi di dapur, kuylah😆✨

#BelajarMasakBarengKomunitas #KelasPempek #Cookpadcommunity_Bandung

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

45 menit
600 ml
  1. 50 grcabai rawit hijau
  2. 50 grbawang putih
  3. Segenggamebi
  4. 3 balokgula batok atau 250gr
  5. 50 grasam jawa + 100ml air mineral, larutkan
  6. 6 sdmatau 50 gr gula pasir Rose Brand
  7. 1 sdmatau 10 gr garam
  8. 300 mlair mineral

Cara Membuat

45 menit
  1. 1

    Blender terlebih dahulu cabai, baput dan ebi pakai air sedikit. Sisihkan.

  2. 2

    Didihkan air asam yang sudah disaring, gula batok yang sudah diiris, gula pasir dan garam. Aduk merata masak sampai mendidih.

  3. 3

    Setelah mendidih, tambahkan campuran cabai, baput dan ebi tadi. Aduk hingga merata. Masak hingga mendidih. Cek rasa.

  4. 4

    Jika sudah tidak panas, pindahkan ke dalam botol. Lalu simpan di kulkas. Karena kuahnya agak kental, saat penyajian bisa tambahkan air panas sedikit supaya tidak terlalu kental.

  5. 5

    Selamat mencoba😍🫶

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Pencarian Teratas di

Ditulis oleh

Aini's Kitchen
Aini's Kitchen @ainibakeandcook
pada
Bandung, Jawa Barat
"Food is love. You cook something to someone you love" 🩷
Lebih banyak

Resep Serupa