Bahan-bahan

60 menit
10 porsi
  1. 6 butirtelur
  2. 200 grgula pasir
  3. 1 sdtvanili bubuk
  4. 1/4 sdtgaram
  5. 2 sdmsusu kental manis
  6. 100 grdark cooking chocolate, lelehkan
  7. 200 grminyak goreng kualitas baik
  8. 250 grtepung ketan item + 20 gr coklat bubuk (campur dan ayak)
  9. Filling :
  10. secukupnyaCoklat meisis

Cara Membuat

60 menit
  1. 1

    Panaskan kukusan.

  2. 2

    Lelehkan dark cooking chocolate. Masukkan minyak goreng. Aduk rata. Dinginkan.

  3. 3

    Kocok telur, gula pasir, emulsifier dan garam dengan mixer kecepatan tinggi sampai mengembang, kental dan berjejak. Masukkan vanilla, kocok rata. Masukkan susu kental manis. Kocok rata.

  4. 4

    Masukkan campuran tepung ketan hitam dan coklat bubuk sedikit demi sedikit bertahap sambil dikocok dg mixer kecepatan rendah sampai merata.

  5. 5

    Masukkan campuran dark cooking chocolate dan minyak goreng/mentega cair. Aduk balik dg spatula hingga rata dan homogen.

  6. 6

    Bagi 2 adonan. Tuang 1/2 bagian adonan ke dalam loyang ukuran 20x20x7 cm yg telah diolesi margarin dan dialasi kertas roti. Kukus 10 menit dg api sedang.

    Taburi coklat meisyes. Tuang kembali 1/2 bagian sisa adonan. Kukus kembali 20-25 menit hingga matang.

    Angkat dan langsung keluarkan dari loyang. Biarkan dingin. Potong-potong dan sajikan.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar (8)

Achtasuri
Achtasuri @cook_4028184
Bu malka, mau tanya, emulsifier nya seberapa banyak bu? sp atau tbm sama aja kan bu, atau mending pakai yg mana? Terima kasih bu ^^

Ditulis oleh

Ibu Malka ❤
Ibu Malka ❤ @ibumalka
pada
Serang
IG : @maulidesmihornMom of two gorgeous kids 👧👦Loves baking, cooking & trying new recipes ❤️❤️
Lebih banyak

Resep Serupa