Tuna Asam Manis

Tammy Rahmasari
Tammy Rahmasari @alizarin
Depok

Ada stok tuna fillet lebih. Dibuat kari tuna sudah, dan karena ingin makan ikan asam manis, tunanya dibuat asam manis saja 😄

Bagikan

Bahan-bahan

3-4 porsi
  1. 200 gramtuna fillet
  2. 1 siungbawang putih cincang (untuk rendaman)
  3. 1 siungbawang putih (iris tipis)
  4. 1/2 siungbawang bombay (iris tipis)
  5. 2 buahcabai merah (iris menyerong)
  6. 1/2 buahwortel (iris tipis panjang-panjang)
  7. 2 buahtomat besar
  8. 1 sdmsaus sambal
  9. secukupnyaTepung serbaguna
  10. secukupnyaGaram
  11. secukupnyaMerica
  12. secukupnyaGula
  13. Kaldu ayam bubuk secukupnya (bisa diskip jika tidak suka)
  14. 1/2 sdttepung maizena (larutkan dengan sedikit air matang)
  15. Minyak untuk menggoreng dan menumis

Cara Membuat

  1. 1

    Potong tuna hingga ketebalan 1,5 cm. Lumuri dengan 1 sdm tepung serbaguna, bawang putih cincang, sedikit garam, dan sedikit air. Biarkan selama 15 menit sampai bumbu meresap.

  2. 2

    Taruh tepung serbaguna di piring terpisah. Gulingkan tuna yang sudah direndam tadi pada tepung serbaguna, lalu goreng dengan minyak panas dan api sedang. Ulangi langkah satu persatu sampai tuna habis. Tiriskan.

  3. 3

    Jus tomat: parut tomat, lalu saring agar kulit dan bijinya tidak terbawa. Bisa juga tomat diblender dengan air sedikit, lalu saring. Sisihkan dahulu.

  4. 4

    Tumis bawang putih, bawang bombay, cabai, dan wortel sampai layu dan harum.

  5. 5

    Masukkan jus tomat yang tadi dibuat. Lalu tambahkan sedikit air, gula, garam, merica, saus sambal, dan kaldu ayam bubuk. Koreksi rasa. Masak hingga mendidih.

  6. 6

    Tambahkan larutan maizena sedikit demi sedikit sampai saus agak kental. Jika kekentalannya dirasa cukup, jangan tambahkan semua.

  7. 7

    Masukkan tuna yang sudah digoreng tadi. Aduk sebentar, lalu sajikan dengan nasi hangat.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Tammy Rahmasari
Tammy Rahmasari @alizarin
pada
Depok

Komentar

Resep Serupa