Lepat Ubi Kayu

Petricia
Petricia @sy_cia
Kalimantan Barat

Resepnya dapat dari Adam's Mommy 😊

Lepat Ubi Kayu

12 orang berencana membuat resep ini

Resepnya dapat dari Adam's Mommy 😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 400 gramubi kayu
  2. 1/2 sdtgaram
  3. Daun pisang untuk membungkus
  4. Adonan isi :
  5. 100 gramkelapa parut
  6. 100 gramgula merah
  7. 20 mLair
  8. 1 lembardaun pandan

Cara Membuat

  1. 1

    Parut ubi kayu dan masukkan dalam satu wadah. Campurkan parutan ubi dengan garam, kemudian aduk rata.

  2. 2

    Iris halus gula merah. Masak gula merah, air, dan daun pandan hingga mendidih. Selanjutnya masukkan kelapa ke dalamnya. Aduk rata dan masak hingga kelapa tercampur dengan gula merah.

  3. 3

    Siapkan daun pisang. Apabila daun pisang masih keras, panggang di atas api atau dijemur untuk melembutkannya.

  4. 4

    Letakkan 2 sdm ubi kayu di atas daun pisang, kemudian tambahkan adonan isi.

  5. 5

    Bungkus semuanya dengan daun pisang.

  6. 6

    Siapkan kukusan dan biarkan airnya mendidih.

  7. 7

    Apabila air kukusan sudah mendidih, masukkan lepat ke dalam kukusan dan kukus selama kurang lebih 30 menit.

  8. 8

    Setelah masak, angkat dan sajikan selagi hangat.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Petricia
Petricia @sy_cia
pada
Kalimantan Barat
Sedang belajar memasak 😊
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa