Sayur sop

Susi Agung
Susi Agung @cook_2626288

Ini adalah salah satu masakan rumah simple ala saya, sayur sop ala kampung, kenapa ala kampung karena dulu kalau di kampung ibu saya masak sayur sop modelnya begini, dengan isian sayur berupa kol yang melimpah, buncis, kentang, wortel, daun bawang & seledri, minus kembang kol karena di kampung ortu saya kembang kol termasuk sayuran mahal dan langka, hehehe...
Kalau ibu saya masak masak sayur sop begini biasanya disandingkan dengan ayam lauk ayam goreng, tempe goreng dan sambal kecap, suegeeeerrr tenan 👌

Sayur sop

Ini adalah salah satu masakan rumah simple ala saya, sayur sop ala kampung, kenapa ala kampung karena dulu kalau di kampung ibu saya masak sayur sop modelnya begini, dengan isian sayur berupa kol yang melimpah, buncis, kentang, wortel, daun bawang & seledri, minus kembang kol karena di kampung ortu saya kembang kol termasuk sayuran mahal dan langka, hehehe...
Kalau ibu saya masak masak sayur sop begini biasanya disandingkan dengan ayam lauk ayam goreng, tempe goreng dan sambal kecap, suegeeeerrr tenan 👌

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 gramsayap atau ceker ayam, potong2
  2. 2 buahwortel, potong bulat
  3. 1 buahkentang, potong kotak kecil
  4. 10 buahbuncis, potong 2 cm
  5. 5 lembardaun kol, potong kasar
  6. 1 buahkembang kol, potong perkuntum
  7. 1 batangdaun bawang, iris kasar
  8. 2 batangseledri, iris kasar
  9. 2 cmjahe, memarkan
  10. Secukupnyagaram, gula dan kaldu ayam bubuk
  11. Secukupnyabawang goreng untuk taburan
  12. 1,5 literair
  13. Bumbu halus:
  14. 5 butirbawang merah
  15. 3 siungbawang putih
  16. 1 sdtmerica butiran
  17. 1/4 buahpala

Cara Membuat

  1. 1

    Didihkan air, masukkan ayam & jahe masak dengan api kecil sampai ayam lunak, buang kotoran yang mengapung dipermukaan air.

  2. 2

    Tumis bumbu halus sampai wangi dan matang, tuang kedalam rebusan ayam, masukkan sayuran kecuali daun bawang dan seledri, bumbui garam, gula dan kaldu ayam bubuk, tes rasa, bila sudah pas matikan api, masukkan daun bawang & seledri, aduk rata, tuang ke mangkuk saji, taburi bawang goreng, sajikan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Susi Agung
Susi Agung @cook_2626288
pada
fulltime mommy, love simple baking and cooking. Resep lain bisa dilihat di intagram: @susie.agung
Lebih banyak

Komentar

Novel
Novel @velnovel
Setelah ayam matang, jahenya dibuang apa enggak kak?

Resep Serupa