Udang Asam Manis

Melisa Stevani
Melisa Stevani @cook_11958563
Surabaya

Biasanya kalo resep udang asam manis udangnya masi ada kulitnya. Menurut saya kurang praktis, dan org rumah pada males makannya repot kupas kulit dulu. Akhirnya udangnya saya rebus dulu sampai matang dan berubah warna, setelah itu saya rendam air es. Kemudian saya kupas, baru dimasak saus asam manis.

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 500 grudang ukuran besar, cuci bersih, buang kepalanya
  2. 3 siungbawang putih, cincang
  3. 5 siungbawang merah, iris halus
  4. 1 butirbawang bombay ukuran sedang, iris memanjang
  5. 2 bijicabe merah, buang bijinya, iris halus
  6. 2 sdmsaus sambal
  7. 5 sdmsaus tomat
  8. 1 sdtcuka masak
  9. 1 sdtgaram
  10. 1 sdtgula pasir
  11. 1/2 sdtmerica bubuk
  12. Margarin untuk menumis

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus udang dengan air panas sampai matang dan berubah warna. Jangan terlalu lama agak teksturnya gak keras. Kemudian angkat dan rendam dalam air es. Sisihkan.

  2. 2

    Panaskan margarin dalam wajan. Tumis bawang putih, bawang merah, dan bawang bombay sampai harum dan layu.

  3. 3

    Tambahkan sedikit air, sekitar 1/2 gelas belimbing. Kemudian masukkan saus sambal, saus tomat, dan cuka. Aduk rata.

  4. 4

    Beri bumbu garam, gula, dan merica. Sesuaikan rasa sesuai lidah masing2 yaa. Aduk rata.

  5. 5

    Masukkan udang yg sudah dikupas tadi, aduk sampai tercampur rata.

  6. 6

    Angkat, sajikan.

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

Melisa Stevani
Melisa Stevani @cook_11958563
pada
Surabaya

Resep Serupa