Kering Tempe Porsi Hajatan (pedas-manis) 😊

Marsilea Cranata
Marsilea Cranata @cook_13821856
Blora, Jateng

Selalu diniatin jadi calon istri idaman. untuk mengasah skill memasak sebelum menikah

Kering Tempe Porsi Hajatan (pedas-manis) 😊

35 orang berencana membuat resep ini

Selalu diniatin jadi calon istri idaman. untuk mengasah skill memasak sebelum menikah

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

20 porsi
  1. 10 bloktempe (iris tipis-panjang?
  2. 15 buahCabai rawit merah
  3. 10 buahCabai merah keriting
  4. 5 siungBawang merah
  5. 4 siungBawang putih
  6. 4 butirKemiri
  7. secukupnyaGaram
  8. secukupnyaGula pasir
  9. secukupnyaGula merah secukupnya (sisir halus)
  10. 5 buahCabai ijo dipotong dadu
  11. secukupnyaPenyedap rasa

Cara Membuat

  1. 1

    Goreng irisan tempe sampai kering dan berwarna kecoklatan, tiriskan.

  2. 2

    Siapkan bumbu halus: cabai rawit, cabai keriting, bawang merah, bawang putih, kemiri, garam, gula pasir (uleg/blender)

  3. 3

    Cabai keriting merah sisa diiris serong-tipis, sisihkan

  4. 4

    Tumis bumbu halus dengan minyak panas. Masukkan potongan cabai merah keriting dan cabai ijo

  5. 5

    Tambahkan air 150cc, aduk hingga mendidih.

  6. 6

    Masukkan gula merah sisir, penyedap rasa. masak hingga berkaramel

  7. 7

    Masukkan tempe, aduk hingga merata. Lalu koreksi rasa

  8. 8

    Kering tempe siap dihidangkan😊

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Marsilea Cranata
Marsilea Cranata @cook_13821856
pada
Blora, Jateng
Virgo girl
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa