Rempeyek Udang Rebon

🍳Evi Roed
🍳Evi Roed @cookingwitheviroed
Denpasar-Bali

Terakhir kali bikin rempeyek rasanya udah lama banget... Kira2 12 tahunan yang lalu entah pokoknya tepatnya berapa tahun waktu masih tinggal di surabaya. Dan bulan lalu nyoba bikin lagi itupun karena ada kacang tanah di rumah. Eh suami bilang peyek buatan istrinya ini enak banget, renyah dan bumbunya pas. Wuiiiihhh kebahagiaan tersendiri kalau masakan di Puji suami.
Nah karena suami bilang enak sayang kalau nggak di share....

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 300 grTepung Beras (me Rose Brand)
  2. 100 grUdang Rebon kering
  3. 10 lembardaun jeruk
  4. 5 butirBawang putih
  5. 1 ruasKencur
  6. 1 sdmketumbar sangrai
  7. 4 butirkemiri sangrai
  8. 1/2 sdtkunyit bubuk
  9. secukupnyaGaram
  10. 1 sdmKaldu Jamur
  11. 1 butirTerlur
  12. 1 sachetsantan kara ukuran kecil
  13. secukupnyaAir
  14. Minyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Haluskan Bawang putih, kencur, ketumbar dan kemiri.

  2. 2

    Dalam wadah masukkan tepung beras, tuangkan bumbu halus tambahkan kunyit, garam, kaldu jamur, telur, santan dan air. Aduk hingga rata. Jangan terlalu encer tapi juga jangan terlalu kental supaya Rempeyek renyah dan kering.

  3. 3

    Koreksi rasa

  4. 4

    Potong daun jeruk tipis2 memanjang. Kemudian masukkan ke dalam adonan Rempeyek. Saya suka rempeyek dengan potongan daun jeruk agak banyak, aroma dan rasanya enak banget. Jika tidak suka bisa di skip. Tambahkan 2 lembar daun jeruk pada bumbu halus.

  5. 5

    Masukkan udang rebon, aduk kembali hingga rata.

  6. 6

    Panaskan wajan. Ambil adonan 1 sendok sayur kemudian tuangkan melebar dipinggir wajan. Gunakan minyak panas dengan api kecil agar kering merata dan minyak tetap bagus.

  7. 7

    Selamat mencoba

Reaksi

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

🍳Evi Roed
🍳Evi Roed @cookingwitheviroed
pada
Denpasar-Bali
Jangan lupa hasil Recook di share ya mak.. Ingat selalu cantumkan nama sumber. Saling menghargai itu indah mak..Resep lainnya follow my ig :🆔 @mylittlekitchenz
Lebih banyak

Resep Serupa