Banana cinnamon cake

7 orang berencana membuat resep ini
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 250 grampisang matang (saya pake pisang raja)
  2. 200 gramterigu protein sedang
  3. 3 butirtelur
  4. 150 grambutter
  5. 1/2 sdtbaking soda
  6. 1 sdtcinnamon powder
  7. 70 gramgula

Cara Membuat

  1. 1

    Aduk gula dan butter dengan mixer hingga mengembang lembut dan creamy.

  2. 2

    Setelah mengembang masukkan telur satu persatu diselingi dengan tepung yang sudah dicampur dengan cinnamon powder sedikit demi sedikit. Ulangi hingga telur habis. Jika tepung masih sisa, aduk dengan spatula hingga tepung habis. Aduk hingga tercampur rata.

  3. 3

    Setelah adonan tercampur dengan rata. Masukkan pisang yang telah dilumatkan. Aduk dengan spatula hingga rata.

  4. 4

    Siapkan loyang yang telah diolesi pengoles loyang agar tidak lengket. Atau bisa juga alasi dengan kertas roti. Masukkan adonan kedalam loyang. Beri topping sesuka hati (saya menggunakan irisan pisang dan keju)

  5. 5

    Panggang dalam suhu 160° selama 45 menit (sesuaikan dengan oven masing2 ya). Sebelum diangkat, jangan lupa lakukan tes tusuk untuk mengetahui tingkat kematangan kue bagian dalam.

  6. 6

    Punya saya ini teksturnya cruncy diluar, dalemnya lumer. Perpaduan pisang dan cinnamonnya menggoda 😍

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
ervinaprillian
ervinaprillian @ervinaprill
pada
Jawa Timur

Komentar

Resep Serupa