BAKWAN BIHUN JAGUNG SUPERIOR

Siswaty Elfin Bachtiar
Siswaty Elfin Bachtiar @siswatyelfinbachtiar
Depok

Namanya bakwan bihun, tapi di dalamnya banyak sayuran. Begitu kita campur menjadi satu adonan bakwan, bihunnya melebur adil banyaknya. Jadi cocok aja kita jadiin bakwan. #BihunJagungSuperior

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

30 menit
12 porsi
  1. 50 gramBihun Jagung Superior
  2. 50 gramBuncis
  3. 30 gramWortel
  4. 50 gramTauge
  5. 50 gramKol Putih (Kubis Bunga Putih)
  6. 1 butirTelur Ayam
  7. 2 siungBawang Merah
  8. 3 siungBawang Putih
  9. 2 sendok makanCabai Halus
  10. 1/2 sendok tehLada (Merica)
  11. 1 sendok makanBumbu Masak Instant
  12. 1/2 sendok tehGaram
  13. 150 gramTepung Terigu
  14. 2 sendok makanTepung Maizena
  15. 1 sendok tehGula Pasir
  16. 200 mlAir
  17. secukupnyaMinyak Goreng

Cara Membuat

30 menit
  1. 1

    1. Siapkan semua bahan
    2. Cincang kasar, bawang merah dan bawang putih. Iris memanjang wortel, buncis dan kol

  2. 2

    1. Campur air, tepung terigu, tepung maizena, lada, garam, royko dan gula. Masukkan telur, aduk rata
    2. Masukkan semua sayuran, aduk rata kembali

  3. 3

    1. Potong-potong bihun yang sudah direbus, 3 - 4 cm, masukkan ke dalam adonan, campur rata
    2. Masukkan cabe halus, campur kembali sampai tercampur

  4. 4

    1. Siapkan adonan yang akan digoreng
    2. Panaskan minyak dengan api sedang, lalu goreng adonan bakwan sampai matang

  5. 5

    Setelah matang angkat dan tiriskan

  6. 6

    Waw, bihun superiornya dah jadi bakwan.
    Sajikan hangat dan, siap untuk menemani hari-hari Anda

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Siswaty Elfin Bachtiar
Siswaty Elfin Bachtiar @siswatyelfinbachtiar
pada
Depok
Senangnya berbagi......ig : siswatyelfinyoutube : dapur siswaty elffb : siswaty tatty
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa