Kerupuk Seblak kering  (bantat, pedasnya mantul)

Elisa Dian Pratiwi
Elisa Dian Pratiwi @cook_15992215
Mojokerto

Favorit banget sama kerupuk yg satu ini... Rasanya nagih.. Jadi pengen bikin lagi dan bikin lagi. Biar bisa makan lagi dan makan lagi.

Kerupuk Seblak kering  (bantat, pedasnya mantul)

74 orang berencana membuat resep ini

Favorit banget sama kerupuk yg satu ini... Rasanya nagih.. Jadi pengen bikin lagi dan bikin lagi. Biar bisa makan lagi dan makan lagi.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1/4 kgKerupuk bawang, Kerupuk gado-gado, atau Kerupuk bunga warna-warni (terserah Kerupuk apa aja yg Penting ukurannya kecil.)
  2. 5 butirbawang putih iris tipis sekali, goreng sampai kering, tapi tidak gosong (goreng dengan api sangat kecil)
  3. 5 cmkencur iris tipis goreng kering
  4. 10 lembardaun jeruk buang tulang tengahnya, lalu iris tipis dan goreng
  5. SecukupnyaRoyco
  6. 1 bungkusboncabe level 30
  7. secukupnyaMinyak goreng

Cara Membuat

  1. 1

    Rendam Kerupuk dengan minyak goreng selama 4 jam Usahakan sampai terendam seluruhnya

  2. 2

    Sambil menunggu, haluskan bawang putih goreng, daun jeruk goreng dan kencur goreng dengan cara diuleg. Setelah halus, lalu sisihkan

  3. 3

    Setelah 4 jam, masukkan rendaman Kerupuk beserta minyaknya tadi ke wajan, menyalakan kompor dengan api sedang, lalu aduk sampai Kerupuk mulai mengapung. Aduk terus sampai merata, pastikan Kerupuk sudah setengah mengembang seluruhnya.Lalu angkat, tiriskan

  4. 4

    Taburi dengan ulegan bumbu tadi, ditambah taburan boncabe dan sedikit Royco. Lalu aduk rata

  5. 5

    Kerupuk Seblak kering siap dihidangkan

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Elisa Dian Pratiwi
Elisa Dian Pratiwi @cook_15992215
pada
Mojokerto
Memasak adalah hobby yg memunculkan kepuasan tersendiri untuk saya. Apalagi kalau makanan yang saya buat langsung ludes dimakan sama orang rumah😍😘
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa