Carbonara Artisan Pasta

Prieska Herwitasari Subagio
Prieska Herwitasari Subagio @prieskah

Pasta artisan by @wheatandwater.id

Carbonara Artisan Pasta

3 orang berencana membuat resep ini

Pasta artisan by @wheatandwater.id

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Pasta (@wheatandwater.id)
  2. Susu full cream
  3. Fiber creme
  4. Bawang putih cacah
  5. Bawang bombay cincang
  6. Unsalt butter
  7. Parsley kering bubuk
  8. Himalayan salt
  9. Merica bubuk
  10. Penyedap
  11. Kuning telur
  12. Olive oil
  13. Keju parmesan (sesuai selera)

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus pasta lebih kurang 8 menit dalam air yg sudah diberi garam dan 1 sendok olive oil/minyak goreng. Kemudian tiriskan.

  2. 2

    Panaskan unsalt butter, masukkan bawang putih cacah dan bawang bombay rajang, tumis hingga wangi

  3. 3

    Tambahkan susu full cream yg sudah dicampur fiber cream (secukupnya sesuai selera), aduk2 kecilkan api.

  4. 4

    Kemudian tambahkan garam, merica, penyedap, koreksi rasa. Lalu tambahkan kuning telur dan keju parmesan (sesuai selera).

  5. 5

    Masukan pasta yg telah direbus kedalam carbonara (api kecil), aduk 2, lalu berikan parsley bubuk secukupnya.

  6. 6

    Ketika dirasa carbonara mulai mengental, matikan api lalu sajikan. Lebih enak jika ditambahkan chicken katsu. Namun saya hanya menyambahkan nugget sebagai pelengkapnya 😋

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Prieska Herwitasari Subagio
pada

Komentar

Resep Serupa