Roti kasur / roti sobek

Ira
Ira @cook_8544765
Bogor

Resep roti yg satu ini di jamin empukkkk nya pake banget,, saya pake metode water roux , dan alhamdulillah jdi best seller di bakulan saya ( sumber resep adonan roti metode water roux saya lihat di youtube chalista kitchen )

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Biang/ water roux
  2. 100 mlair
  3. 2 sdmterigu protein sedang
  4. Bahan roti
  5. 250 grterigu cakra kembar
  6. 1 sdtragi instant
  7. 50 grgula pasir
  8. 1 sdmsusu bubuk
  9. 70 mlair es/susu cair
  10. 1 btrtelur (kocok lepas sisakan sedikit utk olesan)
  11. 1 sdmmargarin
  12. Sejumputgaram

Cara Membuat

  1. 1

    Aduk rata adonan water roux/biang, masak dengan api kecil sambil di aduk, angkat sampai adonan berbentuk seperti lem, sisihkan

  2. 2

    Campur semua bahan roti kecuali margarin dan garam

  3. 3

    Uleni adonan roti sampai tercampur rata, saya menggunakan handmixer,, setah rata masukkan adonan waterroux

  4. 4

    Uleni terus sampai adonan roti dan water roux hingga sedikit kalis

  5. 5

    Setelah agak kalis masukkan margarin n garam

  6. 6

    Uleni adonan sampai kalis elastis,, setelah kalis elastis diamkan selama kurleb 1jam

  7. 7

    Setelah 1 jam adonan akan mengambang 2 kali lipat,, kmudian kempeskan dan bagi adonan (kalo saya peradonan saya timbang 40gr) kemudian bulatkan/rounding

  8. 8

    Isi masing2 adonan dengan isian sesuai selera, seperti selai, coklat, keju dll dan tata di loyang yg telah di olesi margarin

  9. 9

    Kemudian diamkan kembali adonan selama 1 jam

  10. 10

    Setelah 1 jam adonan akan mengembang kembali,, oles dengan sisa telur dan beri toping sesuai selera,kemudian panggang kurleb 20 menit

  11. 11

    Hangat2 sajikan.. Yumm yumm

  12. 12

    Saya sudah pakai resep ini puluhan kali alhamdulillah anti gagal dan roti nya lembut sekali bahkan masih lembut di ke esokan hari nya.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Rizka Rakhmawati
Rizka Rakhmawati @cook_17820308
bund..harga jual nya saya minta diajarin bun..hehehe

Ditulis oleh

Ira
Ira @cook_8544765
pada
Bogor
A happy wife who loves to cook, and eat
Lebih banyak

Resep Serupa

Rekomendasi Resep Lainnya