Cireng Cabe Garam

Fanny
Fanny @fannyaaww
Cipondoh, Tangerang

Kepengen tahu cabe garam kopi kulo, cuma gabisa order karena kulo deket rumah tutup. Karena gapunya tahu juga, alhasil bikinlah cireng cabe garam dengan bahan seadanya yg ada dirumah😂

Cireng Cabe Garam

3 orang berencana membuat resep ini

Kepengen tahu cabe garam kopi kulo, cuma gabisa order karena kulo deket rumah tutup. Karena gapunya tahu juga, alhasil bikinlah cireng cabe garam dengan bahan seadanya yg ada dirumah😂

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. Bahan Cireng
  2. 200 grTepung Tapioka
  3. 2 buahBawang Putih
  4. 1 BatangDaun Bawang
  5. Secukupnyagaram & penyedap rasa
  6. 100 mlAir
  7. Bahan Cabe Garam
  8. 3 buahCengek
  9. 1 buahCabe Keriting
  10. 3 buahBawang Putih
  11. 1 buahBawang Merah
  12. 1 BatangDaun Bawang
  13. Secukupnyagaram, lada, penyedap rasa, gula

Cara Membuat

  1. 1

    Masak air dan setengah tepung hingga menjadi lengket

  2. 2

    Jika sudah lengket seperti slime, tambahkan sisa tepung yg ada, campurkan bawang putih yg sudah parut/dihaluskan/dicincang, daun bawang, garam dan penyedap rasa. Aduk-aduk hingga kalis lalu bentuk seperi bola-bola kecil.

  3. 3

    Jika ingin terasa lebih garing, masukan adonan yg sudah dibentuk kedalam freezer selama 15 menit, lalu goreng.

  4. 4

    Siapkan cabe, bawang putih, bawang merah, dan daun bawang. Tumis hingga harum. Lalu campurkan cireng yg sudah digoreng tadi. Aduk-aduk dan tambahkan garam, lada, gula, dan penyedap rasa. Koreksi rasa masakan, jika sudah sesuai, bisa langsung di hidangkan.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Fanny
Fanny @fannyaaww
pada
Cipondoh, Tangerang
Gak jago masak dan masih suka asal-asalan tapi suka makan.
Lebih banyak

Komentar

Resep Serupa