Bagikan

Bahan-bahan

  1. 365 mlAir kelapa+santan
  2. 10 SDMGula putih
  3. Daun pandan
  4. 15 SDMTepung beras
  5. Pewarna pink
  6. #Bahan biang
  7. 1 sdtPermifan
  8. 1 sdtGula putih
  9. 3 sdtAir hangat kuku
  10. #pelengkap
  11. Kelapa kukus+Garam

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus Air kelapa,Santan, Gula dan daun pandan sampai mendidih,angkat dan dinginkan

  2. 2

    Campur semua bahan biang,aduk rata,tutup dan diamkan sampai mengembang

  3. 3

    Siapkan tepung beras dalam baskom,Masukan Air rebusan tadi sedikit demi sedikit sampai airnya habis,Aduk searah jarum jam ya biar hasilnya memuaskan...

  4. 4

    Jika sudah tercampur rata masukan Bahan biang yang sudah mengembang,aduk kembali dan beri sedikit pewarna

  5. 5

    Kemudian diamkan kurleb 45 menit - 1 jam sambil ditutup kain bersih,jika sudah didiamkan aduk sebentar dan panaskan kukusan..

  6. 6

    Lalu masukan adonan kedalam cetakan tanpa diolesi minyak agar hasilnya bagus,kukus kurleb 15-20 menit

  7. 7

    Tes kematangan dengan cara tusuk adonan pakai tusuk gigi,jika sudah matang,Angkat dan sajikan bersama kelapa

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Dedeh Kurniawati
Dedeh Kurniawati @Cook_3099
pada
Indramayu

Komentar (2)

Resep Serupa