Bubur Ubi Sagu Ambon...😊

Zuniarti Leo
Zuniarti Leo @zuniarti

Karena nggak boleh keluar rumah 🏠 alias stay at home, jadi supaya tidak jenuh saya isi waktu untuk memasak cemilan yang tradisional masakan ibu saya, untuk berbuka puasa.

Bubur Ubi Sagu Ambon...😊

2 orang berencana membuat resep ini

Karena nggak boleh keluar rumah 🏠 alias stay at home, jadi supaya tidak jenuh saya isi waktu untuk memasak cemilan yang tradisional masakan ibu saya, untuk berbuka puasa.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 2 bloksagu ambon
  2. 3/4 gelas belimbinggula pasir (sesuai selera 😄)
  3. 100 gramgula merah (sisir dan cairkan lalu saring)
  4. 4 gelas belimbingair
  5. 1 sdtgaram
  6. 1 buahubi kayu ukuran sedang (potong dadu)
  7. Saus santan
  8. 1/2 gelas belimbingair
  9. 65 mlbungkus santan instan
  10. 1 lembardaun pandan
  11. Sejumputgaram

Cara Membuat

  1. 1

    Siapkan bahan-bahan yang di perlukan🌺.

  2. 2

    Cairkan santan kemasan dan rebus dengan sejumput garam👌🏻.

  3. 3

    Rendam sagu Ambon dengan air matang kira-kira 2 jam 🕑, remas-remas lalu tiriskan🌺.

  4. 4

    Rebus 4 gelas belimbing air tambahkan garam, gula merah, gula pasir, ubi, dan daun pandan. Aduk hingga ubi empuk tambahkan sagu Ambon aduk hingga tercampur rata 🥀.

  5. 5

    Penyajian: Tuang bubur sagu Ambon ke dalam mangkuk saji, siram dengan saus santan 🥀.

  6. 6

    Selamat mencoba sahabat yang ada di rumah 🏠.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan
Masak Hari Ini
Zuniarti Leo
Zuniarti Leo @zuniarti
pada

Komentar

Resep Serupa