Bagikan

Bahan-bahan

1 loyang
  1. 1 kotakmisua
  2. 4 buahwortel
  3. 1/2bawang bombay
  4. 1daun bawang
  5. Seledri
  6. 5 siungbawang merah
  7. 5 siungbawang putih
  8. Hati / ayam
  9. Garam
  10. Gula
  11. Lada
  12. 1 bksPenyedap rasa
  13. Tepung roti
  14. Telur
  15. Tepung maizena

Cara Membuat

  1. 1

    Potong dadu kecil wortel dan bawang bombay, iris kecil seledri dan daun bawang

  2. 2

    Haluskan bumbu (bawang merah, bawang putih dan sedikit bawang bombay bersama garam, gula)

  3. 3

    Tumis bumbu dengan sedikit minyak, masukkan wortel, hati/ayam, tambahkan air.

  4. 4

    Masukkan seledri, bawang bombay dan daun bawang, penyedap rasa, lada, garam, gula, tambahkan air, biarkan sampai mendidih.

  5. 5

    Tambahkan 7 gelas air, diamkan sampai mendidih

  6. 6

    Masukkan misua, patahkan agar misua tidak terlalu panjang sehingga mudah diaduk. Diamkan sampai air nya mengering.

  7. 7

    Masukkan ke wadah yang sudah dilapisi plastik. Dan ratakan permukaan misua. Masukkan ke kulkas sekitar 2 jam.

  8. 8

    Potong misua sesuai bentuk yg diinginkan. Siapkan telur dan tepung maizena, kocok sampai merata. Balur potongan misua dengan telur dan tepung maizena tadi.

  9. 9

    Kemudian balur ke tepung roti. Masukkan ke kulkas selama 30 menit.

  10. 10

    Goreng misua sampai warnanya keemasan.

  11. 11

    Siap disantap dengan saus sambal.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan
Masak Hari Ini
Annisaziati
Annisaziati @annisaziati
pada
Barabai, Kalimantan Selatan
Sesuka itu sama masak dan selalu mau nyobain resep-resep baru✨
Lebih banyak

Komentar (2)

Septia Utari
Septia Utari @septiautari
Jika misoa diganti sohun atau bihun bisa gak?

Resep Serupa