Gulai Daun Singkong

6 orang berencana membuat resep ini
Menni
Menni @mamiMenni
Kota Depok
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

1 jam
6 orang
  1. 1/2 ikatdaun singkong
  2. 10 bhudang, kupas kulit, sisakan buntut
  3. 7 bhcabe rawit, iris
  4. 3 bhsanten kara
  5. 2 lbrdaun salam
  6. 2 cmlengkuas, geprek
  7. 1 bungkusebi (pas digiling jadi sekitar 2 sdm)
  8. Garam, gula, minyak goreng
  9. Bahan Dihaluskan
  10. 5 bhcabe merah keriting
  11. 6 bhbawang merah
  12. 4 bhbawang putih
  13. 1 cmjahe
  14. 1 sdtgaram
  15. Pelengkap:
  16. Teri medan goreng

Cara Membuat

1 jam
  1. 1

    Rebus daun singkong menggunakan garam sampai empuk, peras, potong/iris iris, sisihkan

  2. 2

    Tumis bumbu halus bersama daun salam, lengkuas dan ebi hingga harum

  3. 3

    Tuang santan, aduk pelan pelan agar santan tidak pecah

  4. 4

    Masukkan daun singkong yang sudah diiris iris, lalu masukkan cabe rawit. Maaak hingga bumbu meresap dan santen menyusut.

  5. 5

    Tambahkan garam dan sedikit gula. Koreksi rasa. Hidangkan dengam taburan teri medan.

  6. 6

    Note: ini hasil kuahnya akan kental sekali. Kalau dirasa kuahnya kekentalan, bisa ditambah air yaa..

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Menni
Menni @mamiMenni
pada
Kota Depok
mom of 2, kalo lagi libur pasti kerjaan nya masak
Lebih banyak

Resep Serupa