Sayur Lontong Betawi

17 orang berencana membuat resep ini
Banget Mila
Banget Mila @Mila_banget
Netherland

Aku sukaaaaa banget makan sayur lontong. Tapi favoritku yang ala betawi. Buatnya praktis dan sedikit ekonomis tergantung mau diisikan apa ya. Aku biasanya tanpa daging tetelan tapi karena masih punya jadi ku pakai. Resep aslinya cuman pake ebi kering. Selamat mencoba

Lebih banyak
Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Bahan-bahan

  1. 1labu siam
  2. 1 kalengnangka
  3. 6 buahtahu di goreng
  4. 200 grtetelen jika suka
  5. 4 lembardaun jeruk
  6. 3 lembardaun Salam
  7. 1 batangserai di geprek
  8. 1 ruaslaos di geprek
  9. 200 mlsantan Sasa
  10. secukupnyaMinyak goreng
  11. 1,5 literair
  12. Bumbu yang di haluskan
  13. 4 siungbawang putih
  14. 6 siungbawang merah
  15. 4cabe keriting
  16. 10cabe rawit
  17. 4 buahkemiri
  18. 1 ruasjahe
  19. 1/2 sdtterasi
  20. 1 sdtkunyit bubuk
  21. 1 sdtketumbah halus
  22. secukupnyaGaram dan penyedap rasa
  23. 1/2 sdmgula pasir
  24. 2 sdmebi kering yang telah direndam air panas

Cara Membuat

  1. 1

    Rebus tetelan terlebih dahulu setelah matang pastikan sisanya menjadi 1,5 liter

  2. 2

    Panaskan minyak tumis bumbu halus beserta batang sereh dan daun daunan tadi. Masak hingga harum dan matang. Lalu masukan ke dalam rebusan daging.

  3. 3

    Tambahkan nangka dan tahu masak hingga nangka lunak lalu terakhir masukan labu siam dan masak hingga seluruhnya matang.

Edit resep
Lihat Detail Statistik
Bagikan

Cooksnap

Apakah kamu sudah membuat resep ini? Bagikan foto hasil kreasimu!

Ilustrasi digambar tangan berwarna abu-abu berupa kamera dan wajan penggorengan dengan bintang-bintang muncul dari wajan

Komentar

Ditulis oleh

Banget Mila
Banget Mila @Mila_banget
pada
Netherland
Hobby saya sebenernya makan tapi dikarenakan semua resto tutup jadinya mau ga mau kalo mau makan enak ya harus masak apalagi banyak waktu luang dikarenakan lockdown. Semoga temen2 suka dengan resep saya yang sederhana ini dan seadanya. Salam makan!!
Lebih banyak

Resep Serupa